AZKA ANNISATUZZAHRA RAIH JUARA 2 MAPSI CABANG TAHFIDZ PUTRI

Musyawarah Guru Mata Pelajaan Pendidikan Agama Islam Kabupaten Banyumas bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas  menggelar lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (MAPSI) Tingkat Kabupaten Banyumas.

Pembukaan kegiatan MAPSI dilakukan oleh Wakil Bupati Banyumas, Drs. Sadewo Tri Lastiono, M.M., di Pendopo Wakil Bupati Banyumas, Sabtu (29/10/2022). Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan, kegiatan lomba MAPSI ke-2 MGMP PAI SMP Banyumas 2022 ini mempunyai arti penting, untuk mendidik dan memberikan memotivasi kepada anak-anak didik, sekaligus meningkatkan pendidikan, serta pengetahuan Agama Islam dan juga mengembangkan diri di dalam dunia kesenian, khususnya seni islami.

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto turut serta dalam pelaksanaan kegiatan MAPSI. Berbagai perlombaan diikuti dengan mengirimkan delegasi siswa. Dari lomba hadroh, Lomba Cerdas Cermat, dan Tahfidz.

Pengiriman delegasi ini bagian ikhtiar memberikan pengalama kepada siswa dan sekaligus menumbuhkan fitarh belajar, minat yang ada pada diri siswa. Alhamdulillah, beberapa delegasi memperoleh prestasi. Sebut saja Azka Aniisatuzzahra, siswa kelas delapan ini menyabet juara dua MAPSI cabang tahfidz putri. Prestasi yang patut diapresiasi atas perjuangan dan kerja keras dan paling utama atas izin Allah SWT. [asr]

Berita Lainnya

Semarak Hari Batik

Purwokerto-Perayaan Hari Batik merupakan momen yang sangat berarti dalam upaya melestarikan budaya Indonesia. Sebagaimana UNESCO pada 2 Oktober 2023 telah menetapkan bahwa batik merupakan bagian dari Indonesia. Dalam perayaan ini, segenap siswa dan jajaran guru turut memeriahkan dengan serempak mengenakan baju batik beragam motif yang memperkaya pengetahuan mereka tentang seni dan budaya tradisional. Selain aspek […]

Gelar Parenting, SMP IT Harapan Bunda Bangun Sinergitas Dengan Wali Siswa

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menyambut tahun ajaran baru 2021/2022 dengan menggelar parenting bagi orang tua, wali siswa baru. Kegiatan yang dilaksanakan Sabtu, 10 Juli 2021 ini mengambil tema “Menyiapkan Fitrah Anak Menuju Akil Baligh”. Pada kegiatan yang dilaksanakan secara daring menggunakan aplikasi Zoom ini menghadirkan pembicara Ustadzah Seli Dewi Lestari, Kepala Asrama Putri SMP […]

Siswa TKIT Harapan Bunda melaksanakan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

  Kegiatan kunjungan ke tempat pembuatan gethuk goreng sebagai bentuk pelaksanaan P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dengan tema Aku Cinta Indonesia. Anak dikenalkan dg makanan khas Banyumas, berbagai macam makanan yg dibuat dr singkong dll.
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto