BELAJAR OPTIMALISASI DIRI DARI TUMBUHAN

Momen kegiatan Bina Pribadi Islam (BPI) menjadi sarana pendidikan dan pembinaan agama Islam yang tidak terpaku pada ruang kelas. Pelaksanaan BPI bisa dilakukan di mana pun memanfaatkan sarana alam dalam proses pendidikannya. Seperti halnya mengaitkan tumbuhan dalam proses berpikir siswa tentang optimalisasi diri.

Ada tanaman yang begitu subur dan ada tanaman yang meranggas layu. Kondisi ini memberikan kesadaran bahwa perlunya perawatan.  Biji yang ditanam tidak cukup hanya dibenamkan ke tanah lalu ditinggalkan dan kita berharap akan tumbuh subur. Tentu itu mustahil.

Tanaman itu harus disiram setiap hari, dijaga, dipelihara, dipagari, bahkan kalau tunas-tunasnya mulai tumbuh harus menungguinya, sebab burung-burung juga berminat pada pucuk-pucuk segar itu.

Seperti halnya setiap individu siswa. Menjadi pribadi yang tangguh, baik akhlak dan prestasinya harus dimulai dengan kesadaran perlunya merencakan target hidup. Target hidup yang akan mendrive individu untuk melakukan aktivitas yang sesuai dan menunjang untuk memperoleh targetan hidupnya.

Selayaknya tumbuhan, seorang individu siswa perlu merawat, menjaga motivasi diri agar tetap dalam track target hidup. Bertumbuh dan berkembang hingga suatu saat nanti akan memetik hasil dari proses tersebut. Sejatinya apa yang hari ini didapatkan adalah hasil puzle masa lalu dan apa yang akan diperoleh pada masa mendatang adalah hasil puzle yang disusun dari sekarang. [asr]

Berita Lainnya

Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Mental

Bulan Ramadan sebagai bulan mulai yang di dalamnya terkandung perintah puasa memiliki berbagai keistimewaan.   Puasa memiliki manfaat selain untuk fisik juga berdampak pada kesehatan mental/jiwa. Selama ramadhan, biasanya orang-orang memiliki berbagai acara sosial, seperti berbuka bersama. Aspek inilah yang membuat puasa bisa mendatangkan manfaat bagi kesehatan mental. Beberapa manfaat puasa lain bagi kesehatan mental […]

CATATAN PERJALANAN ANGKATAN V SMP IT HARBUN

Ada tawa yang bergema dalam ruang wisuda, tentang sebuah episode perjalanan yang dirangkum pada sebuah video. Jalan cerita yang kemudian menjadi sejarah dan dikenang. Tentang cerita seorang siswa yang pada masa awal menjejakan langkah di SMP IT Harapan Bunda Purwkerto tidak pernah lepas dari selembar yang terlaminating berisi nomor telepon neneknya. Merenggek pada ustaznya untuk […]

OPEN DONASI BANTU TERDAMPAK BENCANA BANJIR KALSEL & GEMPA SULBAR

Berbagai bencana sedang menimpa saudara-saudara kita di berbagai daerah di wilayah Indonesia, mulai dari Banjir di Kalimantan Selatan dan Gempa Bumi di Sulawesi Barat. Untuk membantu meringankan dampak bencana tersebut , LPIT Harapan Bunda Purwokerto  bekerjasama dengan HI ( Human Initiative ) mengadakan penggalangan Dana. Kebutuhan yang diperlukan saat ini adalah : makanan, Air mineral, multi […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto