VISITASI AKREDITASI KB HARAPAN BUNDA

Proses akreditasi sekolah/madrasah di tahun 2022 tengah berjalan. ratusan sekolah/madrasah menjadi sasaran visitasi di tahun ini. Kelompok Bermain Harapan Bunda Purwokerto mendapatkan jadwal pelaksanaan akreditasi pada hari Jum’at, 19 Agustus 2022. Pelaksanaan visitasi akreditasi dilakukan oleh tim asesor BAN PAUD Jateng yaitu Bapak Sugiarto, SE. dan Bapak Tulus Sukobagyo, S.Kom.MM.
Tim asesor PAUD menyampaikan bahwa ada tiga hal besar dalam sistem akreditasi baru ini, yaitu pertama, instrumen akreditasi berbasis kinerja, kedua yaitu pola akreditasi dan ketiga perumusan rekomendasi.
Dalam meningkatkan optimalisasi layanan Pendidikan, KB Harapan Bunda Purwokerto telah berusaha meningkatkan mutu baik dari segi sarana maupun pra sarana. Namun tentu saja perlu banyak masukan dan asesmen atas kekurangan yang masih harus diperbaiki. Adanya visitasi akreditasi ini harapannya mampu menjadi sebuah evaluasi dan rekomendasi perbaikan mutu berkelanjutan bagi KB Harapan Bunda Purwokerto ke depannya.(FBN-SDL)

Berita Lainnya

AZKA ANNISATUZZAHRA RAIH JUARA 2 MAPSI CABANG TAHFIDZ PUTRI

Musyawarah Guru Mata Pelajaan Pendidikan Agama Islam Kabupaten Banyumas bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas  menggelar lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (MAPSI) Tingkat Kabupaten Banyumas. Pembukaan kegiatan MAPSI dilakukan oleh Wakil Bupati Banyumas, Drs. Sadewo Tri Lastiono, M.M., di Pendopo Wakil Bupati Banyumas, Sabtu (29/10/2022). Dalam sambutannya, Wakil […]

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Ikuti Pelatihan Microsoft Office 365

  SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Ikuti Pelatihan Microsoft Office 365 Dalam rangka memanfaatkan kemajuan teknologi, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti pelatihan Microsoft Office 365 yang diadakan secara dalam jaringan (daring). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas ini diikuti oleh seluruh sekolah di wilayah Kabupaten Banyumas. Pelatihan tersebut adalah bagian dari eksplorasi […]

Penialaian Tengah Semester Genap – Harbun 2

Berdasarkan Kalender Pendidikkan SDIT Harapan Bunda 2 (Harbun 2) Purwokerto, tanggal 1 Maret 2022 adalah awal dilaksanakannya Penilaian Tengah Semester Genap. PTS dilakasanakan dari tanggal 1 Maret 2022 samapi 11 Maret 2022. Ahmad Yuli, selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa pelaksanaan PTS Genap ini dilakukan secara daring dan luring, mengingat masih ketatnya prokes di masa pandemi. […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto