MAGANG SOSIAL: SISWA SMP IT HARBUN KUATKAN KEPEKAAN

Fase 10-14 tahun merupakan fase penyadaran potensi kepada pengokohan eksistensi peran dengan diuji atau ditempa di kehidupan nyata. Hal ini yang melatarbelakangi Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menyelenggarakan Magang Sosial.

Kegiatan memagangkan anak di lingkungan sosial yang dilaksanakan selama sepekan dengan penempatan di rumah warga itu merupakan program unggulan sekolah yang berlokasi di Jalan Hos Notosuwiryo, Teluk, Purwokerto Selatan.

Proses magang menjadi sarana mendekatkan anak-anak pada realita lingkungan sosial. Menempat mereka pada zamannya.

Kepekaan anak-anak terhadap orangtua, keluarga, saudara maupun orang lain akan terasah apabila mereka menghadapi tantangan. Memberikan kesempatan kepada anak untuk belajar menghadapi masalahnya, sehingga kelak anak memiliki kemampuan memecahkan masalah yang palng sederhaa sekalipun.

Di magang sosial, anak-anak akan hidup selama lima hari di masyarakat yang mereka tempati. Belajar mengadapi tantangan, belajar menyelesaikan masalah dan mengatasi kesulitan. Proses inilah yang menumbuhkan kepekaan anak terhadap sekelilingnya. Bahwa untuk nasi yang dimakan melalui proses yang begitu panjang dan membutuhkan energi dan kesabaran yang begitu luar biasa, bahwa untuk sebuah jajan yang dimakan membutuhkan usaha yang luar biasa. [asr]

Berita Lainnya

Membuat mahkota dan menghiasnya

  Alhamdulillah kita sudah memasuki hari ke-10 berpuasa di bulan Ramadhan 1443 H. Di kegiatan hari ke-10 ini anak-anak di TKIT Harapan Bunda Purwokerto membuat mahkota dan menghias mahkota, barakallah anak-anak tetap semangat, ceria dan gembira di bulan Ramadhan ini.

Ada Apa di 10 Hari Pertama Bulan Ramadan?

Ramadan menjadi bulan istimewa. Sebuah bulan yang mempertemukan semua insan untuk menjalankan satu perintah yang sama tanpa memandang privilage manusia. Di bulan ini, Allah memerintah orang-orang beriman untuk melaksanakan kewajiban berpuasa, sebagaimana disebutkan dalam QS. Al Baqarah ayat 183. Pelaksanaan Pesantren Ramadan SMP IT Harapan Bunda Purwokerto hari kedua mengangkat tema 10 hari pertama di […]

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO IKUTI SOSIALISASI ASESMEN NASIONAL

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti Sosialisasi AKM dan Kegiatan Simulasi Skala Besar UBKD yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Jumat (20/11/2020). Kegiatan yang bertempat di GSM Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas itu dibuka oleh Kepala Seksi Bidang Kurikulum Menengah Pertama, Drs. Agus Wahidin, M., M.Pd. Drs. Agus mengatakan kegiatan sosialiasi dilakukan dalam rangka menindaklanjuti […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto