APEL PAGI: UST EKO SAMPAIKAN PENTINGNYA KEBERSIHAN DAN KEDISIPLINAN

Senin pagi (21/2/2022) seluruh siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti apel pembinaan dalam rangka penguatan kedisiplinan siswa. Tampak hadir pula ustadz/ah SMP IT Harapan Bunda Purwokerto.

Dalam kesempatan tersebut, ustadz Thomas Eko menjadi pembina apel pagi. Melalui apel tersebut, Ustadz Eko menyampaikan pentingnya kedisiplinan dan kebersihan.

“Kedisiplinan menjadi karakter penting untuk kemajuan diri sendiri. Siswa yang tertib akan menumbuhkan karakter pribadi yang baik,” terang Ustadz Eko.

Salah satu faktor yang membantu para siswa meraih sukses dimasa depan yaitu dengan kedisiplinan.  Para siswa dalam melakukan kegiatan belajar disekolah tidak terlepas dari berbagi peraturan dan tata tertib yang telah diberlakukan disekolahnya, dan setiap siswa harus berprilaku sesuai dengan tata tertib yang telah ada disekolahnya. Begitupun dengan kebersihan.

Berita Lainnya

IN HOUSE TRAINING LPIT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Bertempat di Ballroom Sidaluhur 1, Hotel Surya Yudha Purwokerto telah berlangsung In House Training LPIT Harapan Bunda Purwokerto agenda khusus Pimpinan dan Managemen 5 Unit Lembaga ( TPA/BC, TKIT, SD HARBUN 01, SDIT HARBUN 02 dan SMPIT HARBUN ) Bekerjasama dengan KPI (kualita Pendidikan Indonesia), sebuah lembaga konsultan pendidikan ternama di Indonesia. In House training […]

PENGUMUMAN KELULUSAN SMP IT HARBUN TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar pengumuman kelulusan bagi kelas IX, Raabu (15/6). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula sekolah tersebut dihadiri oleh seluruh wali siswa kelas IX angkatan ke-5. Pengumuman kelulusan SMP 2022 dan sederajat dilakukan secara serentak berdasarkan Peraturan Sekretaris Jenderal Kemendikbud Ristek, Nomor 1 Tahun 2022. Dalam peraturan […]

SMPIT Harapan Bunda Fasilitasi Pengembangan Minat Bakat Tenis Meja

SMP Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto terus mendorong pengembangan potensi siswa melalui program unggulan Minat Bakat (Miba). Salah satu kegiatan yang diminati adalah Tenis Meja, yang rutin dilaksanakan di ruang Aula sekolah setiap Jumat pukul 08.30 hingga 10.30. Program Miba Tenis Meja dirancang untuk mengasah kemampuan siswa di bidang olahraga, sekaligus melatih konsentrasi, ketangkasan, […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto