BULAN SUCI RAMADAN, SMP IT HARAPAN BUNDA AKAN GELAR SEMARAK RAMADAN 1443 H

Ramadan telah memasuki satu pekan, sebuah bulan di mana  umat muslim  akan melaksanakan ibadah puasa Ramadan.

Menyambut hadirnya Ramadan,  Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda bersama WAFA Qur’an Center Banyumas berencana akan menggelar acara semarak Ramadan. Kegiatan yang akan dilaksanakan di pertengahan bulan April ini terdiri dari beberapa kegiatan yang akan semakin menyemarakan Ramadan, meliputi Talkshow, Lomba-lomba, Pantomim, Kajian Jelang Buka Puasa, dan Buka Puasa Bersama.

“InsyaAllah kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua hari dan bertempat di SMP IT Harapan Bunda Purwokerto,” terang ustadz Adi, Ketua Paniti Semarak Ramadan.

Beliau menambahkan, selain beberapa pilihan kegiatan di atas, panitia juga menyediakan tempat bazar Ramadan.

“Semoga dengan digelarnya semarak ini semakin memotivasi kita dalam menjalani Ramadan dengan sebaik-baiknya,” pungkas ustadz Adi. [asr]

Berita Lainnya

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO IKUTI WORKSHOP BPI JSIT

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Ikuti Workshop BPI JSIT Korda Banyumas Bertempat di Klampok Banjarnegara, Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) koordinator wilayah Banyumas menggelar workshop bimbingan teknis penerapan panduan bina pribadi islam. Sebagai bagian dari Sekolah Islam Terpadu, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menugaskan Ustazah Retno selaku koordinator bidang BPI mengikuti workshop ini. Semoga melalui […]

Siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Laksanakan Ujian Sekolah Utama

  Dalam rangka evaluasi menjelang kelulusan, siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti Ujian Sekolah Utama yang dilaksanakan mulai tanggal 19-29 April 2021. Di tengah situasi pandemi, pelaksanaan ujian sekolah dilaksanakan secara hybrid, siswa datang ke sekolah dengan pelaksanaan secara daring. Kondisi ini sebagai langkah antisipasi penyebaran wabah pandemi. Semoga Allah berikan kemudahan dan hasil […]

Menganalisa prospek peningkatan kualitas layanan

Analisa SWOT dilakukan untuk menyusun strategi,  mengacu pada keadaan sekarang, apakah strategi yang dapat dilakukan sekolah kedepan sesuai faktorfaktor penentu dalam metode analisa SWOT (by mizan)  
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto