TPA Baby Class Harapan Bunda Purwokerto beralamat di Jl. DI Panjaitan Gang Sudagaran 2 Kelurahan Purwokerto Kulon, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas.
Secara sejarah TPA Baby Class Purwokerto berdiri pada tanggal 21 Juli 2014 dibawah naungan Yayasan Permata Hati Purwokerto. Bermula dari ide-ide guru SDIT Harapan Bunda yang saat itu membutuhkan model rumah pengasuhan bagi anak-anak selama ibu berada dalam masa kerja.
Diinisiasi oleh ustadz Tafsir Rohadi yang bertindak sebagai kepala SDIT Harapan Bunda waktu itu. Bermula dengan satu guru dan dua murid dari karyawan, Alhamdulillah dalam perkembangannya menjadi dipercaya oleh masyarakat luas. Taman Penitipan Anak Baby Class Harapan Bunda memiliki komitmen terhadap pendidikan yang mampu menumbuhkembangkan anak didik guna terwujudnya generasi yang mandiri, beradab, dan berakhlak islami yang mampu bermanfaat untuk masyarakat Indonesia dan seluruh ummat.
Yayasan Permata Hati Purwokerto terus mengupayakan peningkatan kualitas secara fisik atau non-fisik untuk lembaga-lembaga di bawahnya. Sejak awal berdiri jumlah siswa terus meningkat, respon masyarakat sangat baik terhadap kualitas lulusan dari TPA Baby Class. Namun karena persaingan dan banyaknya lembaga pendidikan usia dini, mengharuskan TPA Baby Class meningkatkan kualitas lulusan dan memperbaiki kondisi fisik gedung menambah daya tampung.
Menjadi mitra orang tua dalam mendampingi tumbuh kembang anak secara islami.