OUTING CLASS: SERUNYA BERKUDA BERSAMA SISWA SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto begitu antusias mengikuti kegiatan belajar di luar kelas atau outing class, Jumat (28/01). Para siswa kelas IX ini berkesempatan menjajal olahraga berkuda di Srowot, Banyumas.

“Alhamdulillah bisa kembali olahraga berkuda. Olahraga yang menarik dan menantang,” kata Ayyub, salah satu siswa SMP IT Harapan Bunda.

Sementara itu, Ketua Koordinator Kurikulum SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengatakan bahwa kegiatan outing rutin dilaksanakan setiap semesternya.

“Pembelajaran di luar kelas siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto untuk memberikan sesuatu yang berbeda dan sekaligus menambah pengalaman siswa belajar dengan objek secara langsung,” terang Koordinator Bidang Kurikulum SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Ustadzah Retno.

Banyak manfaat yang didapatan dari olahraga berkuda. Mulai dari melatih otot inti, membakar kalori, melatih keseimbangan, meningkatkan fleksibilitas, dan olahraga ini bagian dari menjalankan sunnah Rasulullah. [asr]

Berita Lainnya

Belajar Seru dari Alam, Outbound Level 3 SDIT Harapan Bunda di Wisata Kidung Kampungku

Purwokerto, 5 November 2025 — Sebanyak 80 siswa dan siswi Level 3 SDIT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti kegiatan outbound di Wisata Kidung Kampungku, Kedungbanteng, pada hari Rabu (5/11/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari pembelajaran luar kelas yang dirancang untuk menumbuhkan kemandirian, kerja sama, dan rasa syukur kepada Allah SWT. Sebelum berangkat menuju lokasi, seluruh peserta […]

BEKALI PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN, SMP IT HARBUN GELAR TRAINING KELAS IX

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar Training bagi kelas IX. Kegiatan yang dilaksananakan selama tiga hari tersebut (10-12/5) berpusat di Aula SMP IT Harapan Bunda Purwokerto. Training tersebut bagian dari filosopi  bahwa setiap peserta didik membutuhkan pendampingan untuk mengasah jiwa sosial, kepemimpinan, kemampuan kerjasama, kemampuan berkomunikasi, keterampilan memimpin dan dipimpin, […]

SDIT Harapan Bunda Purwokerto Raih Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Tengah Tahun 2025

Setelah melalui berbagai tahapan penilaian serta kunjungan langsung dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Tengah beberapa waktu lalu, upaya dan komitmen SDIT Harapan Bunda Purwokerto dalam mewujudkan sekolah berwawasan lingkungan akhirnya membuahkan hasil. Pada Selasa, 23 Desember 2025, SDIT Harapan Bunda Purwokerto secara resmi menerima piagam penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata Provinsi Jawa Tengah Tahun […]
© 2026 Harapan Bunda Purwokerto