Siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Belajar Melalui TTS

Pembelajaran di semester gasal tahun pelajaran 2020/2021 memasuki pekan ketiga. Di tengah kondisi wabah pandemi yang belum mereda membuat aktivitas pembelajaran di pusatkan dari rumah. Pada pembelajaran Bahasa Indonesia materi Mengenal Teks Fantasi, para siswa diajak belajar melalui teka teki silang pelajaran. Hal itu trlihat pada pada google classroom Bahasa Indonesia Kelas 7.

Ustaz Ahmad Sofia Robbani, pengampu Bahasa Indonesia membenarkan bahwa pertemuan ketiga ini siswa diajak belajar melalui teka teki silang.

“Pekan ketiga ini selain video pembelajaran, kami juga menyiapkan teka teki silang sebagai alternatif media pembelajaran,” terang beliau.

Lebih lanjut, beliau menyampaikan melalui teka teki silang pembelajaran tersebut mengajak siswa untuk melatih keterampilan berpikirnya, selain itu sebagai selingan atau variasi pembelajaran.

Teka teki silang sendiri adalah tabel berupa kotak-kotak kosong mendatar dan menurun yang didisain sedemikian rupa. Satu TTS terdiri dari dua komponen. Pertanyaan dan kotak-kotak tempat menjawab pertanyaan.

Selanjutnya, bagian pertanyaan terdiri dari dua kelompok, mendatar dan menurun. Kotak-kotak jawaban mendatar dan menurun yang tersedia merupakan lembaran jawaban dari semua pertanyaan dan soal yang tersedia. [asr]

Berita Lainnya

SMS KITCHEN

Kesibukan SMS Kitchen mempersiapkan bahan untuk memasak makan siang untuk siswa guru dan karyawan. Dimulai dari pemilahan sayur untuk memilih sayur yang baik dan membuang sayur yang rusak (busuk). Meracik bumbu sesuai menu yang terjadwal hari itu,kemudian pencucian bahan masakan agar lebih bersih. SMS Kitchen terdiri dari 13 crew untuk memasak 1.200 porsi, 8 Unit […]

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO GELAR PEMBELAJARAN BERBASIS TERITORI

Sejak bulan Maret, pmebelajaran sekolah dilasakanakan melalui sistem daring yang dikenal dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Hal tersebut sebagai bentuk pencegahan meluasnya wabah pandemi Covid-19 yang sudah masuk di Indonesia. Bahkan sampai pelaksanaan ujian pun harus dilakukan secara daring. Model pembelajaran jarak jauh memang tidak seefektif dan seideal pembelajaran tatap muka secara langsung di kelas. […]

Perkuat Sinergi, SMPIT Harapan Bunda Purwokerto Gelar Parenting

Selepas satu tahun lebih pelaksanaan pembelajaran bersifat online. Mulai semester gasal ini SMPIT Harapan Bunda Purwokerto berdasar surat keputusan pemerintah daerah diizinkan melakukan pembelajaran tatap muka terbatas di sekolah. Melalui pemberlakuan kebijakan tersebut, sekolah bersama Komite menggelajar Parenting Wali Siswa yang dilakukan secara offline di sekolah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. “Parenting ini sebagai ikhtiar […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto