Tiga siswa angkatan ke-empat SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mencatatkan prestasi tahfidz quran. Capaian ini disampaikan pada kegiatan Akhirussanah dan Wisuda Quran Angkatan empat SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Sabtu & Ahad (29-30/5).
“Alhamdulillah, ini satu nikmat bagi kami, sekaligus kebanggan buat kami semua di SMP IT Harapan Bunda Purwokerto,” kata Kepala SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Ustadz Lukmanul Hakim.
Ketiga siswa yang meraih capaian tahfidz terbanyak adalah Muhammad Nafis Habibi, Farhah Aisyah, dan Basam. Capaian tersebut tidak lepas dari program unggulan sekolah, yakni siswa target 6 juz.
Sekolah SMP IT Harapan Bunda memiliki kurikulum yang memadukan kurikulum nasional, program pesantren, dan Sekolah Islam Terpadu. [asr]