Tiga Siswa Angkatan ke-4 SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Catatkan Prestasi Tahfidz

Tiga siswa angkatan ke-empat SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mencatatkan prestasi tahfidz quran. Capaian ini disampaikan pada kegiatan Akhirussanah dan Wisuda Quran Angkatan empat SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Sabtu & Ahad (29-30/5).

“Alhamdulillah, ini satu nikmat bagi kami, sekaligus kebanggan buat kami semua di SMP IT Harapan Bunda Purwokerto,” kata Kepala SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Ustadz Lukmanul Hakim.

Ketiga siswa yang meraih capaian tahfidz terbanyak adalah Muhammad Nafis Habibi, Farhah Aisyah, dan Basam. Capaian tersebut tidak lepas dari program unggulan sekolah, yakni siswa target 6 juz.

Sekolah SMP IT Harapan Bunda memiliki kurikulum yang memadukan kurikulum nasional, program pesantren, dan Sekolah Islam Terpadu. [asr]

Berita Lainnya

Serunya Belajar Alam di Wisata Edukasi Minapadi Cilongok

Pada hari Rabu, 5 November 2025, sebanyak 80 siswa dan siswi Level 4 SDIT Harapan Bunda Purwokerto melaksanakan kegiatan outbound di Wisata Edukasi Minapadi, Cilongok. Kegiatan ini menjadi salah satu agenda pembelajaran luar kelas yang bertujuan menumbuhkan kemandirian, tanggung jawab, dan semangat belajar siswa melalui pengalaman langsung di alam terbuka. Sebelum keberangkatan, seluruh peserta berkumpul […]

Menumbuhkan Kemandirian Lewat Keceriaan Outbound Level 1 di Candi Karanglewa

Purwokerto, 5 November 2025  Suasana ceria tampak sejak pagi hari di SDIT Harapan Bunda Purwokerto. Sebanyak 112 siswa dan siswi Level 1 bersiap mengikuti kegiatan outbound di Wisata Candi Karanglewas, pada Rabu (5/11/2025). Dengan penuh semangat, mereka berangkat menggunakan angkot yang beriringan menuju lokasi kegiatan. Setibanya di lokasi, anak-anak disambut udara segar dan pemandangan indah […]

Sabet 2 piala Cerkak FTBI 2023 di Purwokerto Selatan

Purwokerto- SDIT Harapan Bunda Purwokerto sabet 2 piala pada lomba Cerkak FTBI (Festival Tunas Bahasa Ibu) pada Selasa, 26 September 2023. Keterlibatan sekolah dalam perlombaan cerkak FTBI adalah pencapaian yang patut dibanggakan. Dalam perlombaan ini, para siswa menunjukkan dedikasi dan kerja keras yang luar biasa, yang kemudian membuahkan hasil dengan meraih juara kedua  oleh ananda […]
© 2026 Harapan Bunda Purwokerto