TINGKATKAN LAYANAN PENDIDIKAN, SMPIT HARAPAN BUNDA REKRUT TENAGA PENDIDIKAN BARU

Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Bunda Purwokerto menyelenggarakan penandatanganan untuk tenaga pendidik baru yang telah melaksanakan masa magangnya. Tenaga pendidik baru yang melakukan penandatangan kerja berjumlah sembilan orang yang berasal dari berbagai unit. Empat diantaranya merupakan tenaga pendidik baru untuk SMP IT Harapan Bunda Purwokerto

Penandatanganan kerja ini dipimpin langsung oleh ketua LPIT Harapan Bunda, Ustadzah Tri Asmiasih, S. Pd. pada 24 Juni 2021 bertempat di Ruang HTC LPIT.

Penandatangan ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan tenaga pendidik di lingkungan unit lembaga khususnya unit sekolah dasar dan sekolah menengah pertama. Harapannya dengan bertambahnya tenaga pendidik semakin meningkatkan akayanan pendidikan semakin bertambah.

Dalam kesempatan ini ketua LPIT juga memberikan arahan agar seluruh tenaga pendidik baru dapat bekerja secara profesional dan bertanggungjawab atas amanah yang telah diberikan, sekaligus memberikan arahan tentang kedisiplinan karyawan.(nng/asr)

Berita Lainnya

KEMBANGKAN LEADERSHIP SISWA LEWAT MAGANG SOSIAL

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto punya cara buat mengembangkan dan melatih kemampuan leadership siswanya. Cara itu terangkum dalam kegiatan magang sosial 2022. Kegiatan memagangkan anak di lingkungan sosial yang dilaksanakan selama sepekan dengan penempatan di rumah warga itu merupakan program unggulan sekolah yang berlokasi di Jalan Hos Notosuwiryo, Teluk, Purwokerto Selatan. Sebuah program yang berangkat […]

Vaksin Dosis 1 Usia 6-11 Tahun di Harbun 2, dihadiri Kapolresta Banyumas

Sabtu, 15 januari 2022 telah dilaksanakan vaksinasi untuk anak usia 6-11 Tahun di SDIT Harapan Bunda 2 (Harbun 2) Purwokerto. vaksinasi dimulai Pukul 08.00 sampai 11.00 WIB. Target peserta vaksin adalah 395 siswa dari Siswa sekolah Dasar di lingkungan Kelurahan Sokanegara yang belum mengikuti vaksin dosis 1. SD tersebut adalah SD Sokanegara 1, 3, 4 […]

PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN KETERAMPILAN GURU

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto mengundang pengawas dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas untuk mengisi kegiatan pelatihan dan pengembangan keterampilan guru. Kegiatan ini berlatarbelakang bahwa menjadi seorang guru artinya akan bertemua dengan banyak siswa yang kondisinya beragam. Guru juga menjadi sutradara yang merangkap seniman. Para siswanya adalah sosok dinamis, berubah-ubah kondisinya. Melalui kegiatan […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto