UPACARA BENDERA HARI SENIN: PERKUAT NASIONALISME DAN KARAKTER SISWA

Siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mengikuti upacara bendera hari Senin, (17/1) di halaman sekolah. Kegiatan rutin ini menjadi kegiatan penting sebagai sarana menumbuhkan nasionalisme dan penguatan karakter siswa.

Sesuai Permendikbud Nomor 22 Tahun 2018 tentang Pedoman Upacara Bendera di Sekolah, upacara bendera di sekolah merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan tujuan pendidikan yang mencakup nilai-nilai penanaman sikap disiplin, kerja sama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab. Dengan begitu, hal ini dapat mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air di kalangan peserta didik.

“Upacara bendera merupakan amanat yang tertuang dalam Permendikbud Nomor 22 tahun 2018 sebagai salah satu cara mewujudkan tujuan pendidikan,” jelas Ustadz Rifqi, Koordinator Kesiswaan SMP IT Harapan Bunda Purwokerto.

Lebih lanjut, Ustadz Rifqi Subketi menyampaikan bahwa moemntum upacara menjadi ruang  menumbuhkan rasa nasionalisme anak bangsa.

“Setiap upacara menjadi momentum untuk melihat kembali perjuangan para pahlawan kusuma banga. Perjuangan dan pengorbanan mereka untuk meuwujdukan dan mempertahankkan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Sudah sepatutnya kita semua menysukuri kenikmatan kemerdekaan ini dengan sebaik-sebaiknya,” terangnya lagi. [asr]

Berita Lainnya

In House Training Menjadi Pendidik dan Tenaga Pendidikan yang Profesional

Menyambut Tahun Ajaran Baru dengan Semangat Membara LPIT Harapan Bunda Purwokerto Menyelenggarakan IHT  Bagi Guru dan Karyawan. Bertempat di Hotel Surya Yudha Purwokerto yang beralamat di Jl. Gerilya Barat , Purwokerto, LPIT Harapan Bunda menyelenggarakan In House Training  dengan tujuan mengecharge kembali energi untuk lebih bersiap menyambut tahun ajaran baru. Kegiatan yang mengusung tema Menjadi  […]

CAPAIAN HAFALAN SISWA SMPIT HARBUN SEMESETER GENAP 2021-2022

Memasuki tahun pelajaran baru, Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto merilis capaian tahfidz terbanyak periode Januari sampai Juni 2022. Dalam rilisnya, ada sepuluh nama yang masuk sebagai siswa dengan capaian tahfidz terbanyak. Sebagai sekolah yang yang memiliki slogan Quranic, Entrepreneur School tentu menjadikan program quran dalam aktivitas harian warganya. Setiap harinya siswa akan […]

ORANG TUA/ WALI SISWA HADIRI WISUDA DAN AKHIRUSSANAH V SMP IT HARBUN

Selepas dua tahun melaksanakan kegiatan wisuda dan akhirussanah secara terbatas dan protokol kesehatan ketat. Pada Wisuda dan Akhirussanah angkatan V, orang tua atau wali siswa berkesempatan hadir lengkap untuk menyaksikan prosesi wisuda dan akhirussanah angkatan V yang digelar pada Sabtu, 28 Mei 2022 di D’Garden Purwkerto. Kehadiran orang tua melengkapi kebahagian siswa selepas melaksanakan proses […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto