GEBYAR MUHARRAM SMPIT HARBUN, RUANG KREASI SISWA

Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah, SMPIT Harapan Bunda Purwokerto melalui Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) menyelenggarakan Gebyar Muharram 1444 H, Jumat dan Sabtu, (29-30/07).

Gebyar Muharram ini dilaksanakan sebagai bagian mempererat silaturahmi semua warga sekolah, khususnya antar kelas sekaligus mengasah keterampilan kreasi siswa. Ada beberapa perlombaan yang digelar dalam gebyar Muharram, meliputi Pildarem, Tahfidz, Adzan, dan lain sebagianya.

Para siswa SMPIT Harapan Bunda Purwokerto begitu antusias mengikuti berbagai jenis perlombaan dan kegiataan tersebut. Setiap kelas mengirimkan kontingen terbaik menjadi utusan kelas. Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 itu diawali dengan tilawah bersama. Dilanjutkan dengan senam, pawai Muharram, dan perlombaan serta Ngaji On The Street.

“Alhamdulillah teman teman antusias mengikuti berbagai kegiatan dalam menyambut tahun baru Hijriyah ini. Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka pengembangan diri dan menjadi pengingat menuju pribadi yang lebih baik,” terang Hilmy Azzam, Ketua OSIS SMPIT Harapan Bunda Purwokerto. [asr]

Berita Lainnya

Raditya Danish Rahardian Raih Juara di Kejuaraan Bulutangkis Kejurkot Tegal Open

Raditya Danish Rahardian, siswa kelas 7 SMPIT Harapan Bunda Purwokerto, kembali meraih prestasi gemilang dalam Kejuaraan Bulutangkis Kejurkot Tegal Open yang digelar pada 1-3 Mei 2024. Dalam ajang tersebut, Raditya berhasil meraih juara satu dalam kategori ganda pemula putra dan ganda pemula campuran. Prestasi ini bukanlah yang pertama kali bagi Raditya. Sebelumnya, ia telah beberapa […]

Family Gathering Level 2 Harbun 2

Dalam rangka mempererat silaturahmi antar wali murid, maka pada hari Minggu tanggal 15 Mei 2022, komite kelas level 2 SDIT Harbun 2 Purwokerto mengadakan acara halal bihalal yang dikemas dalam bentuk family gathering di Kopi Story, Arcawinangun, Purwokerto. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar walimurid yang selama pandemi ini tidak bisa saling bertemu secara […]

MENUJU PTM, SMP IT HARAPAN BUNDA DIKUNJUNGI DINAS

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mendapat kunjungan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas. Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan verifikasi persiapan pembelajaran tatap muka (PTM), Selasa (16/03/2021). Rombongan tim verifikasi yang sampai di SMP IT Harapan Bunda Purwokerto disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, Ust Lukmanul Hakim, S.Pd.I. berserta Bidang Kurikulum, Ust Rifqi […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto