RADITHYA ALTAMIS T.J RAIH JUARA 3 MAPSI CABANG TAHFIDZ PUTRA

Radithya Al Tamis T.J atau biasa dipanggil oleh teman-temannya Radith, merupakan siswa kelas tujuh Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto. Radith termasuk siswa yang aktif dan menyukai tantangan.

Ketika Musyawarah Guru Mata Pelajaan Pendidikan Agama Islam Kabupaten Banyumas bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas  menggelar lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (MAPSI) Tingkat Kabupaten Banyumas. Radith ikut serta dalam delegasi sekolah bersama rekan-rekannya dalam MAPSI.

Radith sendiri menjadi delegasi lomba tahfidz putra. Alhamdulillah, beberapa delegasi memperoleh prestasi. Salah satunya adalah Radith, dia menyabet juara tiga MAPSI cabang tahfidz putri. Prestasi yang patut diapresiasi atas perjuangan dan kerja keras dan paling utama atas izin Allah SWT.

MAPSI sendiri merupakan ajang untuk mendidik dan memberikan memotivasi kepada anak-anak didik, sekaligus meningkatkan pendidikan, serta pengetahuan Agama Islam dan juga mengembangkan diri di dalam dunia kesenian, khususnya seni islami. [asr]

Berita Lainnya

Semarak Hari Batik

Purwokerto-Perayaan Hari Batik merupakan momen yang sangat berarti dalam upaya melestarikan budaya Indonesia. Sebagaimana UNESCO pada 2 Oktober 2023 telah menetapkan bahwa batik merupakan bagian dari Indonesia. Dalam perayaan ini, segenap siswa dan jajaran guru turut memeriahkan dengan serempak mengenakan baju batik beragam motif yang memperkaya pengetahuan mereka tentang seni dan budaya tradisional. Selain aspek […]

Merdeka untuk Semua: Siswa Inklusi Ikut Semarak Lomba Kemerdekaan di SMPIT Harapan Bunda

Peringatan Hari Kemerdekaan RI di SMPIT Harapan Bunda Purwokerto tahun ini haruslah dirayakan penuh makna. Begitupun dengan siswa inklusi yang dengan antusias ambil bagian dalam berbagai kegiatan. Di halaman sekolah, keceriaan tumpah ruah. Ada yang mengikuti lomba makan kerupuk, estafet, hingga permainan tradisional lainnya. Sorak-sorai teman-teman semakin menambah semangat, terutama ketika siswa inklusi menunjukkan keberanian […]

Lembaga Wakaf Permata Hati Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Daerah Kekeringan di Banyumas

Lembaga Wakaf Permata Hati Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Daerah Kekeringan di Banyumas Rabu, 23 oktober 2024 Lembaga Wakaf Permata Hati Purwokerto bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyumas telah menyalurkan bantuan air bersih untuk membantu mengatasi dampak kekeringan di wilayah Banyumas. Bantuan tersebut berupa tiga tangki berkapasitas total 15.000 liter air […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto