TUMBUHKAN POTENSI SISWA, SMPIT HARAPAN BUNDA GELAR GEBYAR BAHASA 2023

Setiap anak terlahir dengan potensi yang telah terinstal. Tugas orangtua dan pendidik memastikan setiap potensi itu tumbuh dengan baik.

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto menyelenggarakan Gebyar Bahasa 2023 dengan mengambil tema Success is Not Final, Failure is Not Fatal. Kegiatan yang diselenggarakan di sekolah ini melibatkan semua siswa dalam pelaksanaanya.

Pelaksanaan dua hari itu terbagi menjadi dua sesi, hari pertama berkaitan dengan lomba-lomba dan hari kedua kegiatan Talkshow bahasa.

“Gebyar Bahasa 2023 diselenggarakan dua hari, harapannya bisa menjadi sarana menumbuhkembangkan potensi siswa khususnya di bidang bahasa,” terang ustadzah Heni, Pengelola Bahasa SMPIT Harapan Bunda Purwokerto.

Para siswa begitu antusias mengikuti kegiatan yang dimulai sejak pagi selepas program quran. [asr]

Berita Lainnya

SMP IT HARBUN SUKSES GELAR SEMARAK RAMADAN 1443 H

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto sukses menggelar acara ‘Semarak Ramadhan 1443 H dengan menyelenggarakan berbagai kegiatan. Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah ‘Metamorfosa Ramadan, Sabtu (16/4). Kegiatan ini merupakan kolaborasi dengan Wafa Qur’an Center Banyumas (WQC) guna menggapai keberkahan di bulan Ramadan. Melalui serangkaian kegiatan yang tergabung dalam Semarak […]

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO TERUS KONSISTEN TINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN

Kondisi pandemik belum juga menemui akhirnya. Alih-alih selesai bulan September, dibeberapa daerah justru mengalami peningkatan. Hal tersebut tentu mempengaruhi aktivitas masyarakat, tidak terkecuali pada bidang pendidikan. SMP IT Harapan Bunda Purwokerto sebagai lembaga pendidikan di bawah Yayasan Permata Hati Purwokerto mencoba terus mencari inovasi agar proses pembelajaran tidak monoton. Pembelajaran teritori menjadi pilihan dengan prasyarat […]

Selamat & Sukses

Alhamdulillah, Barakallah atas prestasi Ananda Ayra Astari Paramitha Dewi Hardiyanto Sebagai Juara 3 Lomba Tutorial Hasil Karya Pembelajaran Sesuai Kompetensi Dasar Tingkat SD Dalam Rangka Musyawarah Wilayah JSIT Jawa Tengah ke V Sukses selalu, semoga hasil yang telah dicapai semakin menambah semangat untuk terus berprestasi.
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto