Birul Walidain

Syurga ada di rumahku. Ketika kita membicarakan syurga ada di rumahku, kita teringat dua sosok yang begitu penting, kedua orangtua kita. Merekalah gerbang utama di rumah kita menuju syurga Allah subhanahu wa ta’ala.

Dalam Q.S Al-Isra ayat 23, Allah subhanahu wa ta’ala berfirman Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.

Melalui ayat di atas, Allah subhanahu wa ta’ala memberikan kiat dicintai oleh Ayah dan Bunda.

Masa pandemik menjadikan waktu teman teman lebih banyak dihabiskan di rumah. Tentu ini menjadi masa yang berharga untuk bisa berbakti kepada kedua orangtua kita. Jangan sampai masa tersebut malah menjadikan beban kepada kedua orangtua kita karena sikap dan perilaku kita.

Mari perbaiki segala perilaku kita, karena di rumah kita ada syurga yang pertama sebelum syurga sesungguhnya. [diambil dari kajian akhlak “smpitharbuntv”]

Berita Lainnya

RATUSAN SISWA SMP IT HARBUN TERJUN MENGIKUTI MAGANG SOSIAL

Sebanyak 130 siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto diterjunkan untuk melaksanakan Program Magang Sosial pada Senin, 10 Oktober 2022 di Aula Sekolah. Selanjutnya 130 siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto akan diterjunkan di Kecamatan Sumbang, Purwokerto Timur, Kedungbanteng, Cilongok, Ajibaran, dan Pekuncen. Dalam kegiatan pelepasan siswa SMP IT Harapan Bunda […]

PELAKSANAAN BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah)

Alhamdulillah kegiatan vaksin MR ( Measles dan Rubella ) untuk siswa – siswi level 1 yang di laksanakan pada hari senin 1 agustus 2022 berjalan lancar,Semoga anak – anak menjadi lebih sehat dengan diadakanya kegiatan BIAS  

Latihan Pesta Siaga

  Kwarran Purwokerto Timur menyelenggarakan perlombaan pramuka yang dikemas dalam Pesta Siaga (Pestaga). Targetnya, pestaga ini diikuti oleh 30 pangkalan di Kwarran Purwokerto Timur. Lomba akan dilaksanakan tanggal 19 Februari 2022 di Lapangan Pelopor. Pangkalan SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto tidak ketinggalan mengikuti Lomba Pestaga. Pada kesempatan kali ini, Pangkalan Harbun 2 menyiapkan 1 barung […]
© 2023 Harapan Bunda Purwokerto