Gerakan Orang Tua Mengaji Level 1,2 dan 3 Harbun 2

Alhamdulillah telah terlaksana kegiatan Gerakan Orang Tua Mengaji (GOM) SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto untuk level 1,2 dan 3. Acara yang berlangsung hari Sabtu tanggal 27 Agustus 2022 di Aula SMK Veteran (Harbun 2) sukses membangkitkan ghirah Ayah Bunda untuk terus belajar Al-Qur’an.

Dipandu Ustadzah Seli Dewi Lestari SH, M.I.Kom selaku Trainer Belajar Qur’an Metode Wafa, Ayah Bunda wali murid diajak untuk meneguhkan kembali Visi Misi Keluarga agar tercipta pribadi yang mencintai Al-Qur’an. Bahwa tujuan utama menghafal Al-Qur’an bukan banyaknya ayat yang dihafal, tapi untuk membiasakan diri selalu dekat dengan Al-Qur’an. Semua anak terlahir dalam jiwa hanif, orang tua lah yang berkewajiban mendidik dibantu oleh sekolah. Maka orang tua berkewajiban belajar Al-Qur’an.

Kegiatan GOM dibuka dengan sambung ayat oleh ananda Seva (level 1), Qiyya (level 2), Yashira (Level 3) yang membawakan Surat An-Naba. Sambutan sekolah oleh Ustadzah May May, S.Si dan sambutan Komite Sekolah yang diwakili Ayah Iqbal

Rasulullah SAW pernah bersabda, “Bacalah oleh kalian Alquran. Karena ia (Alquran) akan datang pada hari kiamat kelak sebagai pemberi syafaat bagi orang-orang yang rajin membacanya.” (HR Muslim 804). Semoga kita termasuk orang-orang yang mendapat syafaat karena rajin membaca Al-Qur’an, aamiin aamiin aamin Ya Rabbal ‘alamin. (Bunda Calief)

Berita Lainnya

Pesantren Ramadan SMP IT Harapan Bunda Purwokerto

    Menyambut Ramadan 1442, Bidang Bina Pribadi Islami (BPI) bekerjasama dengan Keasramaan  SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menggelar Pesantren Ramadan 1442. Kegiatan yang mulai dilaksanakan tanggal 9 April sampai 30 April akan diisi dengan berbagai tema materi sebagai bekal siswa menjalani ibadah puasa Ramadan. Selain itu, BPI SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menyiapkan buku […]

11 generative AI programming tools for developers

10 Best Generative AI Tools Of 2023 To Unlock Exponential Productivity Specialized hardware, software, and skilled personnel for operation and maintenance make it a hefty investment. For small to medium-sized businesses or those with constrained budgets, this can serve as a significant barrier. AI not only simplifies our routines but also opens up new vistas […]

WISUDA AL-QURAN: IKHTIAR SMPIT HARAPAN BUNDA LAHIRKAN GENERASI AHLI QUR’AN

SMPIT Harapan Bunda Purwokerto menggelar Wisuda Qur’an angkatan enam. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula sekolah itu diikuti oleh seluruh siswa kelas IX dan beberapa kelas VIII yang telah tuntas dalam pelaksanaan pembelajaran WAFA. Wisuda ini dihadiri jajaran pimpinan SMPIT Harapan Bunda, pimpinan LPIT, dan Yayasan Permata Hati, komite sekolah dan seluruh orangtua wali siswa. Melalui […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto