Siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto telah menunaikan hak demokrasinya dengan memilih Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP IT Harapan Bunda tahun 2022. Kegiatan pencoblosan yang dilakukan selepas jam KBM itu diikuti oleh seluruh siswa dan asatidz/ah SMP IT Harapan Bunda Purwokerto.
Pada pilkaos tahun ini diikuti oleh empat pasangan calon yang semuanya berasal dari kelas delapan. Melalui tahap pencoblosan, diketahui paslon nomor urut satu Ataya Fatih A dan Kayla Eka P mendapat perolehan 19 suara, paslon nomor urut dua Rahardian K. Ervian dan Kamalia Bilqis S mendapat 61 suara, Naufal Dwi A dan Aisyah Lubna A sebagai passlon nomor tiga mendapat 33 suara, sementara itu, paslon nomor urut empat, Hilmy Muhammad Azam dan Aisya Putri mendapatkan 94 suara.
Melalui hasil ini, maka Hilmy Muhammad Azam dan Aisya Putri menjadi paslon dengan hasil pilkaos terbanyak dan akan menjadi nahkoda kepemimpinan OSIS SMP IT Harapan Bunda Purwokerto satu tahun mendatang. Selamat kepada paslon terpilih dan tetap semangat buat paslon lainnya. “Menjadi Penting itu Baik, tetapi Menjadi Baik Jauh Lebih Penting.” [asr}