PPDB SMP IT HARAPAN BUNDA TELAH DIBUKA

Anak anak tidak akan selamanya berada di pangkuan orangtuanya. Kelak, mereka pergi untuk menjalankan peran peradabannya masing-masing. Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto berusaha menjadi lembaga pendidikan yang menjadi partner oangtua dalam mendidik para pemuda, mewujudkan generasi berakhlak qurani, mandiri, peduli lingkungan, dan menguasai iptek menjadi bagian ikhtiar sekolah.

Sekolah yang beralamat di Jalan Hos Notosuwiryo, Teluk, Purwokerto Selatan ini per tanggal sembila November telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2023/2024.

“Per sembilan November, SMPIT Harapan Bunda sudah membuka penerimaan peserta didik baru,” terang ketua panitia PPDB, ustadzah Ria.

Ada tujuh program unggulan yang mendukung pelaksanaan program pendidikan di SMPIT Harapan Bunda Purwokerto.

“Kami menyediakan program unggulan bagian dari turunan visi yang meliputi, tahsin WAFA, tahfidz 6 juz uji publik, bina pribadi islam, entrepreneuschool, minat bakat, magang sosial, dan terakhir ada program bahasa,” lanjut ustadzah Ria.

Proses pendaftaran sendiri berbasis online dengan mengakses website ppdb.harbundpurwokerto.sch.id yang nanti ada pilihan program kelas, yakni boarding dan reguler. [asr]

Berita Lainnya

SMPIT HARBUN IKUTI KEJUARAAN RENANG 2022

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto berpartisipasi dalam Kejuaraan Renang Antar Sekolah se-Kabupetan Banyumas tahun 2022, Sabtu (23/07). Kegiatan yang dilaksanakan di Kolam renang Tirta Kembar Purwokerto baru diadakan lagi sejak tahun 2018 selepas pandemi Covid-19. Pada kejuaraan tahun ini, sekolah yang beralamat di Jalan Hos Notosuwiryo Teluk mengirimkan dua siswanya atas […]

STUDY BANDING YAYASAN BINA INSAN TAKWA SEMARANG

STUDY BANDING BINA INSAN TAKWA SEMARANG Rabu, 16 Maret 2022, Yayasan Permata Hati Purwokerto dalam hal ini sebagai pelaksana harian yang dilakukan oleh LPIT Harapan Bunda Purwokerto kedatangan tamu peserta studi banding dari Yayasan Bina Insan Taqwa Semarang. Peserta studi banding terdiri dari Ust Nahrowi Alhafidz Koordinator Tahfidz SD IT Bina Insani, Ustadzah Dewi Asiah […]

KELAS IX SMP IT HARBUN DIAJAK PRAKTIK PENYELENGGARAAN JENAZAH

Selama tiga hari, siswa kelas IX Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mengikuti kegiatan Training Pembekalan jelang kelulusan. Kegiatan yang diselenggarakan di Aula SMP IT Harapan Bunda Purwokerto itu diisi dengan berbagai materi dan praktik. Salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah praktik penyelenggaraan jenazah. Pada praktik penyelenggaran jenazah berfokus pada proses […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto