MENYELAMI HIKMAH DI HARI PAHLAWAN: SMP IT HARAPAN BUNDA GELAR UPACARA

Hari Pahlawan menjadi ikon yang tidak lepas dari Bulan November. Saban tahun peristiwa 1945 itu diperingati dari tingkat sekolah sampai presiden. Siapa yang tidak tahu tentang orasi dari Bung Tomo yang disampaikan lewat radio. Tentu semua mahfum dan terngiang-ngiang suara yang melengking dan memekak telinga penjajah dan membangkitkan semangat perjuangan rakyat Indonesia.

“Kita toendjoekkan bahawa kita benar-benar orang jang ingin merdeka.

Dan oentoek kita, saoedara-saoedara, lebih baik kita hantjoer  leboer daripada tidak merdeka.

Sembojan kita tetap: MERDEKA ataoe MATI.

Dan kita jakin, saoedara-saoedara, pada akhirnja pastilah kemenangan akan djatuh di tangan kita

sebab Allah selaloe berada di pihak jang benar

pertjajalah saoedara-saoedara, Toehan akan melindungi kita sekalian

Allahu Akbar…! Allahu Akbar..! Allahu Akbar!

MERDEKA!!! “– Pidato Bung Tomo jelang pertempuran 10 November 1945

Pekik Takbir Bung Tomo yang terkenal itu tak bisa dilepaskan para ulama khususnya peristiwa 22 Oktober sebelumnya yang menjadi pelontar semangat perjuangan. Jalan sejarah adalah jalan penghikmahan, seperti yang Allah sampaikan dalam firmannya tentang pentingnya memperhatikan sejarah untuk masa depan.

Lahir di Indonesia bukanlah sebuah pemilihan pribadi, melainkan takdir yang Allah berikan kepada kita. Maka, tiada lain bentuk kesyukuran dan menjaga amanat itu selain berusaha berkontribusi terhadap bangsa dan negara.

Hal inilah yang melatarbelakangi SMPIT Harapan Bunda Purwokerto menggelar upacara. Kegiatan yang bukan saja sekadar seremonial, tetapi memiliki makna yang dalam. [asr]

Berita Lainnya

Bregas Bellion Sabet Juara 3 Cabor Wushu di POPDA Banyumas 2025

Bregas Bellion, siswa SMPIT Harapan Bunda, menunjukkan prestasi luar biasa dengan meraih Juara 3 dalam cabang olahraga (cabor) wushu pada ajang POPDA Kabupaten Banyumas 2025. Keberhasilan ini menjadi pencapaian membanggakan bagi dirinya serta sekolah yang terus mendorong pengembangan potensi siswa di bidang olahraga. Persaingan di cabor wushu pada POPDA Banyumas tahun ini berlangsung sangat ketat. […]

APRESIASI PRESTASI GURU TERBAIK

APRESIASI PRESTASI GURU TERBAIK Peningkatan kualitas guru dalam mengajar mendapat support dan perhatian tidak saja dari pemerintah tapi juga dari pihak swasta. Salah satunya adalah Tanoto Foundation yang concern dalam dunia pendidikan mulai dari tingkat dasar sebagai bentuk upaya mendukung program pemerintah dan terlibat aktif dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.   Bentuk kerjasama yang diberikan antara […]

Serbian Women’s First League

Content Serbian Womans Tweet About Male Violence Goes Viral Outstanding Serbian Women Who Have Been As Quickly As Just Little Girls Too What Do Serbian Girls Wish To Get As Gifts? When I spoke, and was forced to take part in pre-trial proceedings, regardless of a handful of proof, the same thing happened. Numero has […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto