OPEN HOUSE SMP IT HARAPAN BUNDA SUKSES DI GELAR

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto sukses menggelar Open House 2022. Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu, 29 Oktober di SMPIT Harapan Bunda Purwokerto, Jalan Hos Notosuwiryo, Teluk, Puwokerto Selatan.

Kepala SMPIT Harapan Bunda Purwokerto mengatakan, pada kegiatan Open House ini menampilkan berbagai kegiatan meliputi senam ceria, perlombaan, market day, dan standz bazar, penampilan dari siswa.

“Open House berisi beragam kegiatan seperti lomba pidato, tilawah, dan baca puisi, market day dari para siswa kelas sembilan, bazar dari masyarakat, dan penampilan para siswa,” terang beliau, Sabtu (29/10/2022).

Acara tersebut, sebagai ajang silaturhami dengan masyarakat dan membangun penguatan fitrah belajar dan minat para siswa, khususnya siswa SD kelas lima dan enam melalui perlombaan yang digelar.

Suksesnya kegiatan tidak lepas dari peran berbagai elemen, khususnya pihak yang telah membantu secara moril. Sampai jumpa di pelaksanaan Open House 2023. [asr]

Berita Lainnya

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO AKAN GELAR UJI PUBLIK TAHFIDZUL QURAN SECARA DARING

SMP Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto akan menggelar Uji Publik Tahfidzul Quran Periode Agustus 2020 pada hari Sabtu, 15 Agustus 2020. Kegiatan yang biasanya dipusatkan di sekolah itu, karena kondisi pandemi yang belum mereda membuat pelaksanaan dilaksanakan secara daring. “Uji publik bulan Agustus ini kami jadwalkan dengan metode daring, karena situasi dan kondisi yang belum […]

PPDB TAHUN AJARAN 2023-2024 TELAH DIBUKA

AYO BURUAN DAFTAR SEKOLAH DI SIT HARBUN PURWOKERTO PPDB SIT Harapan Bunda Purwokerto dibuka pada Hari Rabu, 09-11-2022 pukul 00:00 WIB Bersegera untuk daftarkan Putra Putri Calon Pemimpin masa depan di Lembaga SIT Harapan Bunda Purwokerto mulai jenjang : TPA/BC, TKIT, SDIT Harapan Bunda 1,  SDIT Harapan Bunda 2, SMPIT Harapan Bunda Boarding dan Reguler. […]
© 2023 Harapan Bunda Purwokerto