Peringati Iduladha, Bidang Kesiswaan SMP IT Harapan Bunda Gelar Lomba Poster

 

SMP Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto melalui bidang Kesiswaannya menggelar lomba poster dalam rangka Peringatan Hari Raya Iduladha 1441 H. Perlombaan tersebut ini akan dilangsungkan dari 4 hingga 5 Agustus 2020.

Koordinator Bidang Kesiswaan, Ustaz Sodikin mengatakan kegiatan lomba poster ini dilaksanakan bagian rangkaian peringatan Hari Raya Iduladha 1441. Selain itu, melalui kegiatan tersebut juga menjadi sarana mengembangkan kreativitas dan minat bakat siswa SMP Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto.

Kegiatan lomba desain poster ini menjadi kegiatan yang wajib diikuti oleh seluruh siswa SMP Islam Terpadu Harapan Bunda. Nantinya akan diambil satu karya terbaik dari setiap level yang akan diumumkan satu pekan selepas batas pengumpulan terakhir.

“Pertama dari panitia membebaskan media pembuatan psoter, mau pakai aplikasi di laptop, smartphone ataupun menggunakan kertas gambar. Hasil karya wajib diunggah di instagram dengan format yang telah ditentukan. Adapaun kriteria penilaian meliputi aspek estetika, kesesuaian dengan tema, dan pesan yang disampaikan,” terang Ustaz Sodikin. [asr]

Berita Lainnya

Manajemen Kesehatan dalam Pembelajaran PJOK

Siapa sangka pembelajaran olahraga bisa menjadi tempat perawatan kesehatan. Di tengah kondisi pandemi mengharuskan tubuh untuk tetap bugar dan sehat. Selain melalui pola makan yang terstruktur juga harus menyediakan waktu untuk olahraga secara teratur. Ketika membicarakan olahraga secara teratur tentu siswa sudah memiliki minimal satu kali dalam sepekan mereka diharuskan mengikuti olahraga melalui pembelajaran Pendidikan […]

Romansa Cerdas, Kuat Tangguh Bermula Dari Keluarga

Bertempat di Bale Panggih Sriyadi, Taman Wisata Purbasari, Purbayasa siswa-siswi TKIT Harapan Bunda Purwokerto pada hari Sabtu (10/11/2024) mengikuti kegiatan Romansa Cerdas (Rombongan Orang Tua dan Siswa Ceria dan Asyik). Kegiatan yang mengusung tema My Team is My Family siswa-siswi TKIT Harapan Bunda didampingi oleh ayah beserta bundanya dari pukul 07.30 hingga 11.30 berlangsung penuh […]

SMP IT HARBUN GELAR IN HOUSE TRAINING KURIKULUM MERDEKA SERI PERTAMA

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar in house training kurikulum merdeka seri pertama, Kamis (9/6) dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas. Pelaksanaan in house training ini bagian dari tindak lanjut selepas pada tanggal 11 Februari 2022,  Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)  menggulirkan Merdeka Belajar Episode 15, […]
© 2026 Harapan Bunda Purwokerto