Bulan Ramadan telah pergi. Kepergiaan yang mengantarkan pada kerinduan pada ibadah yang begitu khusuk dan ada harap sebakda itu tentang ketaatan yang akan terus bertumbuh. Dan kini, idulfitri sebagai pengingat hari, bahwa ruang untuk kembali melangkah, bersemangat, dan melakukan kebaikan sepanjang hari.
Momen perdana masuk selepas libur idulfitri menghadirkan wajah-wajah kegembiraan, tidak terkecuali yang terlihat di SMPIT Harapan Bunda Purwokerto. Di hari pertama masuk sekolah, seluruh siswa nampak bahagia. Apel pagi sambut hari baru dimulai pukul 07.30 di lapangan sekolah. Bersamaan dengan siswa yang berbaris, dewan asatidz pun turut serta.
Di sesi akhir apel, seluruh peserta melakukan proses musyafahah, saling bersalaman,bermaaf-maafan. Sejatinya saling memaafkan bukan hanya pada idulfitri. Kehidupan seorang muslim adalah saling memaafkan, karena ciri-ciri orang beruntung adalah ketika hari itu, ia lebih baik dari kemarin.