SDIT Harapan Bunda Purwokerto Gelar Indonesia Culture 2025

“Gelar Seni Budaya untuk Indonesia Raya” Meriahkan Gedung Kesenian Soetedja

Purwokerto, 24 April 2025 – SDIT Harapan Bunda Purwokerto sukses menggelar acara Indonesia Culture 2025 dengan tema “Gelar Seni Budaya untuk Indonesia Raya” di Gedung Kesenian Soetedja, Purwokerto. Kegiatan ini diikuti antusias oleh sekitar 650 peserta yang terdiri dari siswa-siswi, guru, karyawan, serta komite sekolah.

Acara dibuka secara simbolis dengan pemukulan gong oleh Koordinator Korwilcam Purwokerto Selatan, Kepala Sekolah SDIT Harapan Bunda, dan Ketua Komite Sekolah, menandai dimulainya rangkaian kegiatan budaya yang penuh semangat dan warna.

Beragam pertunjukan seni dan budaya mewarnai acara ini, mulai dari gelar seni, tarian daerah, nyanyian lagu-lagu tradisional, permainan dolanan tradisional, hingga seni teater. Tak ketinggalan, stand kuliner daerah yang menyajikan berbagai makanan khas Nusantara turut memeriahkan suasana dan memperkenalkan kekayaan cita rasa Indonesia kepada para pengunjung.

Dipandu oleh Ust. Hadi dan Usth. Zahra, acara berlangsung meriah dan penuh keceriaan. Kolaborasi apik antara penampilan seni, tradisi, dan kuliner ini menjadi bentuk nyata komitmen SDIT Harapan Bunda dalam melestarikan serta mengenalkan budaya Indonesia kepada generasi muda. Melalui kegiatan ini, SDIT Harapan Bunda berharap siswa-siswi dapat semakin mencintai dan bangga terhadap budaya Indonesia, serta mampu menjadi pelopor dalam menjaga dan melestarikan warisan budaya bangsa

#indoneiancultur2025 #sditharapanbundapurwokerto 3sekolahquran #sekolahsayangteman  #sekolahislampurwokerto #sekolahcintabunda

Berita Lainnya

MIBA SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO: MENUMBUHKAN KARAKTER TANGGUNG JAWAB DAN KOMITMEN SISWA

Dalam proses kegiatan belajar mengajar, sekolah dan guru memiliki tanggung jawab untuk memfasilitasi bakat dan minat siswa yang berbeda. Guru memiliki peran penting untuk menciptakan proses pembelajaran yang dapat membangun atau meningkatkan minat bakat siswa. Tentu saja, hal tersebut tidak bisa dicapai dengan mudah. SMPIT Harapan Bunda Purwokerto telah memfasilitasi anak didiknya dengan program unggulan […]

AKREDITASI HARBUN 2

Akreditasi adalah kegiatan penilaian untuk menentukan kelayakan satuan dan/atau program pendidikan kesetaraan berdasarkan penilaian mutu layanan pendidikan. penilain diambil dari data yang sudah dikumpulkan sekolah kepada BANPDM dan dibandingkan dengan data di lapangan. SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto (Harbun 2) sudah mendaftar akreditasi ke Badan Akreditasi Nasioanl Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar dan Menengah (BAN […]

KELUARGA BAHAGIA SUMBER INSPIRASI ANAK DALAM MERAIH CITA

Bahagiakah keluarga kita…? Hari Sabtu,  25 Juni 2022, seluruh wali murid, guru dan karyawan SIT Harapan Bunda diajak oleh ibu Ely Risman, Psi untuk melakukan refleksi diri tentang pentingnya melibatkan ‘perasaan’ dalam  membangun harmonisasi keluarga. Perasaan itu membutuhkan 3 D yaitu DIKENALI,  DITERIMA dan DIHARGAI, demikian penjelasan ibu Ely dalam kegiatan PARENTING AKBAR  yg diselenggarakan […]
© 2026 Harapan Bunda Purwokerto