SIAPKAN GENERASI MUSLIM HEBAT, SMP IT HARAPAN BUNDA GELAR NGAJI BARENG SERIAL KEPAHLAWANAN MUSLIM

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menggelar Ngaji Bersama menggelar Ngaji Bareng dengan tema “Menjadi Muhammad Al Fatih Masa Kini”. Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual itu menghadirkan Ust Mukhoer Abdus Syukur, S.E.Sy, Kepala KCP Human Initiative Purwokerto, Senin (24/08/2020).

Muhammad Al Fatih diusiannya yang masih muda mampu membuktikan sabda Rasulullah SAW “Kota Konstantinopel akan jatuh ke tangan Islam. Pemimpin yang menaklukkannya adalah sebaik-baik pemimpin dan pasukan yang berada di bawah komandonya adalah sebaik-baik pasukan.”

Apa yang dicapai oleh Muhammad Al Fatih bukanlah sesuatu yang terjadi begitu saja, tetapi ada proses panjang yang disiapkan. Mehmet II, demikian gelar sultan yang disandangnya, lahir di Edirne, pada 27 Rajab 835 H/30 Maret 1432 M. Sejak kecil oleh ayahnya, Sultan Murad II, dididik untuk menjadi pemimpin yang tangguh dan berani. Dengan bimbingan ulama-ulama besar kala itu, Al-Fatih mampu menguasai beragam ilmu dan bahasa termasuk strategi perang.

 

Berita Lainnya

Tingkatkan Softskill Siswa, SMP IT Harapan Bunda akan Gelar Training Motivasi

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto akan menggelar Training Motivasi Tahun Pelajaran 2019/2020 pada 06 Januari 2020 di sekolah yang beralamat di Jalan Hos Notosuwiryo, Kelurahan Teluk, Kecamatan Purwokerto Selatan. Training motivasi ini merupakan kegiatan awal semester guna mempersiapkan peserta didik dalam menjalani semester ke depan. Dalam pelaksanaannya akan diisi oleh […]

RAPAT PPDB TA.2022-2023

Rapat panitia PPDB TA. 2022 – 2023 Tidak terasa waktu berjalan begitu cepat, pada hari Selasa 26-10-2021  Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2022 – 2023 melakukan Persiapan kembali sistem PPDB Online. Insyalloh Penerimaan Siswa Baru SIT Harapan Bunda Purwokerto ( TPA/KBIT, TKIT Harapan Bunda, SD IT Harapan Bunda 1, SD IT Harapan Bunda […]

PERINGATAN HARDIKNAS, MOMENTUM MENGINGATI TUJUAN PENDIDIKAN

Setiap tanggal 2 Mei, bangsa ini memperingati Hari Pendidikan Nasioanal. Peringatan yang didasari hari kelahiran tokoh bangsa yang sekaligus bapak Pendidikan Nasional, Ki Hajar Dewantara yang memiliki nama asli Raden Maas Soewardi Soerjaningrat. Memperingati Hari Pendidikan Nasional berarti kembali membuka lembaran tujuan pendidikan.  Dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) mengamanatkan bahwa “Pendidikan adalah usaha sadar […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto