SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO IKUTI SOSIALISASI ASESMEN NASIONAL

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti Sosialisasi AKM dan Kegiatan Simulasi Skala Besar UBKD yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Jumat (20/11/2020). Kegiatan yang bertempat di GSM Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas itu dibuka oleh Kepala Seksi Bidang Kurikulum Menengah Pertama, Drs. Agus Wahidin, M., M.Pd.

Drs. Agus mengatakan kegiatan sosialiasi dilakukan dalam rangka menindaklanjuti arahan dari Kementerian Pendidkan dan Kebudayaan, Badan Penelitian dan Pengembangan dan Pembukuan Pusat Asesmen dan Pembelajaran perihal akan dilaksanakannya Simulasi Skala Besar UBKD untuk jenjang SMP yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2020 untuk siswa kelas VIII.

Rifqi Subekti, S.Pd. perwakilan SMP IT Harapan Bunda mengatakan bahwa kegiatan sosialiasi menjadi penting agar sekolah mendapat kejelasan konsep pelaksanaan AKM yang notabenya menjadi satu kebijakan selepas dihapusnya UNBK. [asr]

Berita Lainnya

KONTINGEN SMPIT HARBUN RAIH MEDALI DI KEJUARAAN PENCAK SILAT RAIH 6 MEDALI

Kontingen Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto langsung menyabet enam medali dalam keikutsertaan perdananya di Kejuaraan kosegu Championship IX 2023 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Kabupaten Banyumas. Kegiatan yang digelar di Auditorium Ukhuwah Islamiyah berlangsung pada 10-12 Februari dan  diikuti sekitar 700 peserta dari usia dini hingga dewasa. Selain menjadi media dakwah dan […]

TUMBUHKAN RASA SYUKUR LEWAT UPACARA BENDERA

Memperjuangkan kemerdekaan Indonesia menjadi nafas para pahlawan, baik yang tertulis maupun yang tidak tertulis. Suasana zaman yang mengantarkan mereka musti menghadapi situasi kondisi yang keras melahirkan jiwa spirit perjuangan. Sudah tujuh puluh tahun lebih kemerdekaan telah direngkuh. Rasa syukur kepada Allah dituangkan dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Apa yang tertuang adalah luapan terima kasih, karena […]

Kenalkan Budaya Indonesia, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Gelar Indonesian Culture

SMP Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar kegiatan Indonesian Culture sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan tema “Bhineka Tunggal Ika”, Selasa (5/3/2024). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, dimana masing-masing level mengangkat provinsi yang berbeda. Level 7 mengangkat tema provinsi Jawa Tengah, level 8 mengangkat tema provinsi Jawa Timur, dan […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto