SMP IT HARAPAN BUNDA TERAPKAN PEMBELAJARAN DI LUAR KELAS

Pandemi membuat proses pembelajaran dilakukan dari rumah atau pembelajaran jarak jauh (PJJ). Kegiatan PJJ pertama kali diterapkan pada pertengahan Maret 2020. Ketika aktivitas sudah mulai kembali sedikit demi sedikit ada salah satu cara yang bisa diterapkan sebagai alternatif pembelajaran, yakni pembelajaran di luar ruangan atau outdoor.

Hal itulah yang dilakukan oleh SMP IT Harapan Bunda Purwokertu belum lama ini. Pembelajaran di luar ruangan dipilih sebagai alternatif menjawat kebosanan peserta didik dan menghadirkan suasana baru sekaligus mempertemukan para siswa agar saling mengenal dan menyapa.

Pembelajaran di luar ruangan menjadikan guru dan murid akan lebih banyak menghirup udara bersih yang lebih banyak menyebabkan partikel memiliki banyak area untuk bergerak. Meskipun demikian, dalam pelaksanaan pembelajaran di luar ruangan penerapaan SOP masa pandemi tetap berlaku. Para siswa yang hadir haruslah dalam keadaan sehat dan diantar oleh keluarga mereka secara langsung [asr]

Berita Lainnya

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Guru SMP IT Harapan Bunda Ikuti Pelatihan Penyusunan Kisi-Kisi Ujian Sekolah

Sesuai dengan peraturan terbaru yang menyatakan bahwa Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) diganti dengan Ujian Sekolah (US), maka mulai tahun 2020, seluruh sekolah di Indonesia wajib membuat soal ujian sekolah secara mandiri. “(Tahun) 2020 ini tidak ada lagi USBN dan karena itu, maka BSNP tidak menerbitkan POS USBN dan yang berlaku nanti adalah ujian sekolah,” […]

KEGIATAN PENJARINGAN SISWA SD

Untuk meningkatkan Program Pelayanan Kesehatan Dasar Anak peserta didik di Kabupaten Banyumas, maka Puskesmas Purwokerto Selatan melaksanakan Kegiatan Penjaringan bagi Siswa Sekolah Dasar yang sudah melaksanakan Pertemuan Tatap Muka Terbatas. SDIT Harapan Bunda 01 yang termasuk sekolah dasar swasta yang menjadi proyek percontohan pemberlakuan PTM terbatas mendapat giliran kunjungan dari pihak Puskesmas Purwokerto Selatan pada […]

Siswa SMP IT Harbund Purwokerto Antusias Belajar Membuat Kripik dan Mendoan

Salah satu olahan pisang yang paling tahan lama dan paling enak adalah keripik pisang. Cara membuat keripik pisang sedikit lebih rumit dibandingkan dengan pisang goreng. Keripik pisang memiliki banyak variasi seperti keripik pisang asin, keripik pisang manis, keripik pisang coklat, dan masih banyak lagi lainnya. Sebanyak 90 siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti praktik membuat […]
© 2023 Harapan Bunda Purwokerto