SMPIT HARAPAN BUNDA KIRIMKAN ATLET DI KEJUARAAN PENCAK SILAT

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto mengirimkan atlet pencak silat pada kejuaran KOSEGU CHAMPIONSHIP XI Tapak Suci Putera Muhammadiyah Banyumas.

Kegiatan yang digelar di Auditorium Ukhuwah Islamiyah berlangsung pada 10-12 Februari dan  diikuti sekitar 700 peserta dari usia dini hingga dewasa.

Ketua Umum Pimpinan Daerah Tapak Suci 041 Banyumas, M. Thoriq Nur Ikshan berharap kegiatan ini dapat mempererat persaudaraan, menjalin Ukhuwah Islamiyah sesama kader tapak suci.

“Jangan sampai kegiatan ini menimbulkan keretakan, menimbulkan permusuhan dan perselisihan, karena satu hal yang harus di perhatikan, kita ini berlandaskan islam, motto kita adalah dengan iman dan taqwa,” tegasnya.

Keikutsertaan SMPIT Harapan Bunda Purwokerto dalam kejuaraan pencak silat ini merupakan perdana kalinya selepas launching kegiatan pengembangan siswa Tapak Suci. Sebanyak 15 atlet dikirim dalam kejuaraan tersebut. Semoga banyak pengalaman dan pembelajaran yang didapat. [asr]

Berita Lainnya

TANAMKAN CINTA PADA SUNNAH: SISWA SMPIT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO RAYAKAN BULAN MUHARRAM DENGAN PUASA TASU’A DAN ASYURA

Purwokerto, 29 Juli 2023 — Di tengah semaraknya Bulan Muharram, siswa-siswa SMPIT Harapan Bunda Purwokerto melaksanakan dua puasa sunnah, yakni Puasa Tasu’a dan Asyura pada hari Kamis, 27 Juli 2023 dan Jumat, 28 Juli 2023. “Alhamdulillah pada Muharram kali ini, kami mencoba menumbuhkan cinta pada sunah Rasullah dengan menjalankan ibadah Puasa Tasu’a dan Asyura. Ini […]

SMP IT HARBUN GELAR IN HOUSE TRAINING KURIKULUM MERDEKA SERI PERTAMA

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar in house training kurikulum merdeka seri pertama, Kamis (9/6) dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas. Pelaksanaan in house training ini bagian dari tindak lanjut selepas pada tanggal 11 Februari 2022,  Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)  menggulirkan Merdeka Belajar Episode 15, […]

BPI SMPIT HARBUN, TEMPAT PENGEMBANGAN DAN PEMBINAAN PRIBADI SISWA

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto dalam pelaksanaan pendidikan tidak hanya berhenti pada aktivitas pembelajaran umum. Sebagai bagian dari sekolah Islam Terpadu, SMPIT Harapan Bunda melakukan implementasikan konsep pendidikan islam berdasarkan Al Quran dan As Sunnah, dengan proses pembudayaan, pewarisan, dan pengembangan ajaran agama islam, budaya dan peradaban islam dari generasi ke […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto