SMPIT HARAPAN BUNDA KIRIMKAN ATLET DI KEJUARAAN PENCAK SILAT

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Harapan Bunda Purwokerto mengirimkan atlet pencak silat pada kejuaran KOSEGU CHAMPIONSHIP XI Tapak Suci Putera Muhammadiyah Banyumas.

Kegiatan yang digelar di Auditorium Ukhuwah Islamiyah berlangsung pada 10-12 Februari dan  diikuti sekitar 700 peserta dari usia dini hingga dewasa.

Ketua Umum Pimpinan Daerah Tapak Suci 041 Banyumas, M. Thoriq Nur Ikshan berharap kegiatan ini dapat mempererat persaudaraan, menjalin Ukhuwah Islamiyah sesama kader tapak suci.

“Jangan sampai kegiatan ini menimbulkan keretakan, menimbulkan permusuhan dan perselisihan, karena satu hal yang harus di perhatikan, kita ini berlandaskan islam, motto kita adalah dengan iman dan taqwa,” tegasnya.

Keikutsertaan SMPIT Harapan Bunda Purwokerto dalam kejuaraan pencak silat ini merupakan perdana kalinya selepas launching kegiatan pengembangan siswa Tapak Suci. Sebanyak 15 atlet dikirim dalam kejuaraan tersebut. Semoga banyak pengalaman dan pembelajaran yang didapat. [asr]

Berita Lainnya

OPEN RECRUITMENT

AYO.. BERGABUNG BERSAMA KAMI POSISI YANG DIBUTUHKAN 1. Guru Kelas SD (GK) 2. Guru Matematika (GMtk) 3. Guru BHS Inggris (Ging) 4. Guru PJOK (GPJOK) 5. Guru Pendamping ABK (GPABK) 6. Adm Keuangan (ADM) 7. Keamanan & Kebersihan (K7) KUALIFIKASI UMUM : 1. Muslim/muslimah, mampu membaca Alquran dengan baik 2. Menyenangi dunia anak dan remaja […]

SISWA SMPIT HARBUN RAIH PRESTASI DARI KEJUARAAN RENANG ANTAR SEKOLAH 2022

Prestasi membanggakan dipersembahkan siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto Aliyya Dea Andini. Siswa kelas IX SMPIT Harapan Bunda Purwokerto itu berhasil juara 3 pada Kejuaraan Renang Antar Sekolah se-Kabupaten Banyumas tahun 2022. Kompetisi itu digelar pada 23 Juli 2022 bertempat di Kolam Renang Tirta Kembar Purwokerto. Kepala SMPIT Harapan Bunda Purwokerto, […]

Semarak Hari Batik

Purwokerto-Perayaan Hari Batik merupakan momen yang sangat berarti dalam upaya melestarikan budaya Indonesia. Sebagaimana UNESCO pada 2 Oktober 2023 telah menetapkan bahwa batik merupakan bagian dari Indonesia. Dalam perayaan ini, segenap siswa dan jajaran guru turut memeriahkan dengan serempak mengenakan baju batik beragam motif yang memperkaya pengetahuan mereka tentang seni dan budaya tradisional. Selain aspek […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto