JADWAL UJI PUBLIK KENAIKAN JUZ PERIODE FEBRUARI 2022

Sekolah Menengah pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto memiliki salah satu bidang unggulan yakni tahfidz enam juz uji publik. Melalui program tersebut setiap bulannya diselenggarakan agenda Uji Publik Al-Qur’an dalam rangka kenaikan juz.

Pada periode Februari ini pelaksanaan Uji Publik Al-Qur’an akan dilaksanakan pada 19 Februari 2022. Pelaksanaan uji publik ini akan dimulai dengan pelaksanaan pendataan siswa yang akan menjadi calon peserta uji publik. Kemudian para calon peserta akan mengikuti seleksi yang akan dilakukan pada hari Jumat (18/02).

“Program ini menjadi agenda rutin bulanan bidang Al-Qur’an dalam rangka uji kenaikan hafalan Al-Qur’an siswa. Pelaksanaan agenda uji publik menjadi bagian pelaksanaan program unggulan, yakni siswa memiliki hafalan 6 juz uji publik,” terang koordinator bidang Al-Quran, Ustadzah Ayu. [asr]

Berita Lainnya

TUMBUHKAN JIWA KEWIRAUSAHAAN MELALUI PROGRAM ENTREPRENEUR

Pemahaman bahwa usia menengah pertama adalah tempat persiapan menuju dewasa, maka para siswa harus dilatih keterampilan hidupnya. Salah satu hal yang ada di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto adalah program entrepreneur. Program entrepreneur disediakan dalam rangka menyiapkan para siswa belajar mencari nafkah dan bisa mengoptimalkan sumber daya yang tersedia di […]

SERUNYA BERENANG BERSAMA SISWA SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Tentu semua sudah tahu, olahraga yang dilakukan di dalam air dengan menggerakan badan di air. Ya, betul. Olahraga renang. Umumnya anggota badan yang digunakan dalam renang adalah tangan dan kaki untuk menjaga tubuh agar tetap mengapung di atas permukaan air. Olahraga yang memiliki teknik selayaknya olahraga lainnya. Memastikan tubuh tidak tenggelam dan tetap mengapung bukan […]

SISWA SMPIT HARAPAN BUNDA TEMBUS FINAL MUSABAQAH TARTIL SE-JAWA

Purwokerto – Kafilah SMPIT Harapan Bunda Purwokerto berhasil masuk ke babak final pada cabang lomba Musabaqah Tartil Quran se-Jawa setelah melewati babak penyisihan. Kepala SMPIT Harapan Bunda Purwokerto, Ustadz Lukmanul Hakim menyampaikan bahwa hasil yang diraih ini membahagiakan dan bisa tercapai berkat dukungan semua pihak. SMPIT Harapan Bunda Purwokerto memberikan dukungan penuh kepada Kafilah yang […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto