KELAS IX SMP IT HARBUN DIAJAK PRAKTIK PENYELENGGARAAN JENAZAH

Selama tiga hari, siswa kelas IX Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mengikuti kegiatan Training Pembekalan jelang kelulusan. Kegiatan yang diselenggarakan di Aula SMP IT Harapan Bunda Purwokerto itu diisi dengan berbagai materi dan praktik.

Salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah praktik penyelenggaraan jenazah. Pada praktik penyelenggaran jenazah berfokus pada proses memandikan dan mengafani jenazah. Para siswa seksama mendengarkan panduan dari ustadz Tabah Sidik selaku narasumber pada kegiatan praktik penyelenggaraan jenazah.

“Praktik ini menjadi penting bagi siswa agar berdaya guna di masyarakat nantinya. Karena mereka mendapatkan teori dan praktik langsung pada proses penyelenggaraan jenazah,” jelas ustadz Tabah.

Melalui praktik tersebut, diharapkan siswa memiliki pemahaman, baik secara pengetahuan maupun secara praktik langsung sehingga bisa mengimplementasikan materi tersebut ketika di masyarakat nanti.

Training yang mengambil tema “Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik, Memberikan Perubahan Yang Lebih Luas” ini bertujuan membentuk pribadi yang islami, meningkatkan peran serta dan inisiatif peserta didik untuk menjaga dan membina diri serta lingkungannya sehingga terhindari dari usaha dan pengaruh budaya yang bertentangan dengan nilai-nilai Islam. Selain itu, pembinaan peserta didik juga diharapkan mampu memberikan dasar-dasar kepemimpinan dan karakter bangsa, keterampilan sosial, dan kewirausahaan. [asr]

Berita Lainnya

Selamat & Sukses

Alhamdulillah, Barakallah atas prestasi Ananda Ayra Astari Paramitha Dewi Hardiyanto Sebagai Juara 3 Lomba Tutorial Hasil Karya Pembelajaran Sesuai Kompetensi Dasar Tingkat SD Dalam Rangka Musyawarah Wilayah JSIT Jawa Tengah ke V Sukses selalu, semoga hasil yang telah dicapai semakin menambah semangat untuk terus berprestasi.

TALITHA CALLUELLA JUARA SECOND PLACE WINNER PIANO OPEN COMPETITION 2022

Kembali, siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto meraih prestasi. Kali ini hadir dari Talitha Calluela yang meraih Second Place Winner Preliminary Category Grade 1-2 Piano Open Competition 2022. Kompetisi piano sendiri merupakan gelaran yang diselenggarakan oleh Veranza Music House yang digelar di beberapa kota dan diikuti oleh puluhan pianis dari […]

MEMULAI AKTIVITAS PAGI DENGAN AL-QUR’AN

Pagi sebelum melaksanakan agenda lainnya, seluruh siswa SMPIT Harapan Bunda Purwokerto melaksanakan kegiatan Qur’an terlebih dahulu. Para siswa ini akan berkelompok menyesuaikan dengan pengajarnya. Melingkar di dalam kelas, di sepanjang teras kelas. Bersama ustadz-ustadzahnya mereka bersama belajar Alquran. Proses awal kegiatan dimaksudkan bahwa sebelum bergelut dengan ragam aktivitas lain, hal utama adalah membaca panduan terbaik […]
© 2023 Harapan Bunda Purwokerto