OPTIMALISASI PROGRAM QURAN, SMP IT HARBUN GELAR SELEKSI UJI PUBLIK QURAN

Sebagai sekolah yang memiliki program unggulan tahsin dan tahfidz quran metode wafa menjadikan hari hari siswa tidak lepas dari program quran. Hal ini terlihat dari jam pagi selama hampir 80 menit digunakan untuk program tahsin, tahfidz quran.

Dalam proses optimalisasinya, setiap bulan Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menyelenggarakan uji publik quran. Kegiatan tersebut dilangsung dalam rangka pengecekan hafalan quran siswa sekaligus evaluasi.

Para siswa yang mengikuti uji publik akan menyetorkan hafalan quran satu juz dalam sekali duduk di depan penguji. Sebelum sampai pada uji publik, para siswa tersebut akan mendaftar melalui pembimbing kelompok yang nantinya akan masuk sebagai calon peserta uji publik.

Selepas pendaftaran, para siswa tersebut akan mengikuti jadwal seleksi uji publik yang diselenggarakan satu hari sebelum pelaksanaan uji publik. Harapannya peserta yang mengikuti uji publik adalah siswa dengan hafalan terbaik, baik dari segi kelancaran, makhroj, dan tajwidnya.

Pada pelaksanaan uji publik bulan Juni ini, puluhan siswa mengantri menunggu jadwal seleksi uji publik yang diselenggarakan pada Kamis, 9 Juni 2022 bertempat di ruang kelas IX A.

Allahummarhamna bil quran [asr].

Berita Lainnya

SMP IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO GELAR UPACARA BENDERA HARI SENIN

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto gelar Upacara Bendera hari Senin, tanggal 17 Januari 2022 untuk mewujudkan rasa hormat kepada bendera merah putih serta rasa cinta kepada bangsa dan Negara. Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru itu digelar di halaman SMP IT Harapan Bunda Purwokerto dengan pembina upacara adalah […]

ENTREPRENEUR: SISWA SMP IT HARBUN PRESENTASI IDE BISNIS

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto memiliki program unggulan bidang entrepreneur. Program yang dirancang dalam rangka menumbuhkan entrepreneur muda Harapan Bunda Purwokerto. Dalam proses pelaksanaan program ini, siswa mendapatkan materi dalam workshop tentang entrepreneur, membuat proposal busines plan. Sudah hampir dua bulan lebih para siswa telah menjalani aktivitas entrepreneur. Kini mereka […]

KESERUAN SISWA SMP IT HARAPAN BUNDA IKUTI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL

Dalam upaya untuk menegakkan Kegiatan Belajar Bengajar (KBM) di tengah Pandemi Covid-19, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto memberikan pendidikan kepada anak-anak tentang kecakapan hidup, yakni pendidikan yang bersifat kontekstual sesuai kondisi rumah masing-masing. Hal itu sebagai pelayanan pendidikan kepada peserta didik pada situasi pandemi saat ini sehingga kebutuhan belajar peserta didik terpenuhi. Kecakapan hidup (life […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto