Sambut 1 Muharram, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Gelar Tatsqif

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto menggelar Tatsqif memperingati 1 Muharram 1442. Kegiatan tersebut merupakan program bidang Bina Pribadi Islam.  Pada acara Tatsqif tahun ini dilaksanakan secara daring mengingat wabah pandemi yang belum usai.

Dalam Tatsqif tahun ini, panitia penyelenggara mengangkat tema “Siap Jadi Rema BaPer (Bawa Perubahan)? Asshiaaap!” dengan narasumber Ust. Sodikin, S.Pd.

Peringatan 1 Muharram bisa menjadi refleksi bersama, khususnya remaja. Di tengah usia yang masih muda, semangat membara, sudah seharusnya remaja mengenali potensi penting yang ada di dalam dirinya. Melalui pengenalan diri itu, remaja bisa mengoptimalkan masa mudanya untuk melakukan kontribusi ke sekelilingnya.

Momentum hijrah bisa dimaknai perubahan diri ke arah yang lebih baik, terus memberikan manfaat kepada sekitarya. Sebagaimana sabda Rasulullah, “Sebaik-baik kalian adalah orang yang bermanfaat untuk orang lain.” [asr]

Berita Lainnya

SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Ikuti Pelatihan Microsoft Office 365

  SMP IT Harapan Bunda Purwokerto Ikuti Pelatihan Microsoft Office 365 Dalam rangka memanfaatkan kemajuan teknologi, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti pelatihan Microsoft Office 365 yang diadakan secara dalam jaringan (daring). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas ini diikuti oleh seluruh sekolah di wilayah Kabupaten Banyumas. Pelatihan tersebut adalah bagian dari eksplorasi […]

MENYUSURI PERJALANAN UANG DI REPUBLIK INDONESIA LEWAT OUTING CLASS

Selepas melaksanakan kegiatan penilaian akhir tahun (PAT) 2022, para siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mendapatkan kesempatan mengikuti kegiatan pembelajaran di luar atau outing class. Pada kegiatan outing class kelas VII, para siswa berkunjung ke Sanggaluri Park, taman wisata berbasis edukasi yang terletak di Purbalingga. Di antara spot yang ada […]

Kegiatan Father’s Day

  Tiap pengorbanan ayah, di dalamnya selalu ada doa. Doa agar kesuksesan bisa diraih anak-anaknya. Terimakasih disampaikan kepada para Ayah Hebat SDIT Harapan Bunda yang sudah berpartisipasi pada kegiatan Father’s Day yang diselenggarakan oleh Komite Sekolah.
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto