SIT Harapan Bunda Mendistribusikan Lebih dari Seribu Paket Daging Qurban

SIT Harapan Bunda Mendistribusikan Lebih dari Seribu Paket Daging Qurban

SIT (Sekolah Islam Terpadu) Harapan Bunda Purwokerto adalah Lembaga Pendidikan berjenjang dari TPA, KB, TK, SD1, SD2 dan SMP pada hari Selasa (18/6/24) telah melaksanakan kegiatan Qurban bersama dan telah menyembelih hewan qurban berupa 5 ekor Sapi Shohibul Qurban , 1 ekor Sapi dari Iuran siswa dan gukar serta 9 ekor Kambing.

Qurban tahun 1445 H bertema “Qurbanku Saksi Imanku” . Kegiatan ini juga untuk melatih anak anak berinfak ikut serta menyemarakan Hari raya ‘Idul Adha .

Adapun Shohibul Qurban Sapi ini selain dari Guru karyawan juga orang tua wali murid dari lembaga dibawah SIT Harapan Bunda.

Kegiatan penyembelihan bertempat di SDIT Harapan Bunda 1 yang beralamat di Jl. Wahid Hasyim kelurahan Karangklesem Kecamatan Purwokerto Selatan.

Hewan qurban yang dipotong menghasilkan lebih dari 1000 paket daging sapi dan 237 paket daging kambing yang didistribusikan ke lingkungan Sekolah TPA, KB, TK, SD 1, SD 2, SMP dan lingkungan lokasi pembangunan gedung SMPIT Harbun di Grumbul, Bantarwuni Kec. Kembaran.

Kegiatan penyembelihan hingga pendistribusian berjalan lancar . Hal ini disebabkan seluruh panitia bekerja dengan baik. Purwito, S. Pd. selaku ketua panitia menyatakan sangat bersyukur atas terselenggarakannya kegiatan ini yang berjalan lancar.
“Alhamdulilllaah hari ini proses penyembelihan berjalan lancar dan sesuai keinginan sebelum dhuhur sudah selesai. Ini tentunya karena kekompakan masing masing tim ada tim daging, tim jeroan, tim jagal dan tim cacah tulang , ” ungkap Purwito.

Harapannya di tahun mendatang semakin banyak yang berqurban melalui LPIT Harapan Bunda. Bila semakin banyak yang berqurban akan semakin banyak warga dan orang yang dapat menikmati daging Qurban.
“Semoga untuk tahun depan bisa dipertahankan dan hewan qurbannya bisa bertambah lebih banyak, agar semakin banyak yang bisa menikmati daging qurban dari LPIT Harapan Bunda Purwokerto” ungkapnya.

Berita Lainnya

PPDB HARBUND 2021/2022 DIBUKA GELOMBANG 2

Ayo buruan mendaftar di Harbund Purwokerto , Kuota terbatas

SAMBUT RAMADAN, SISWA SMP IT HARBUN GELAR PAWAI TARHIB RAMADAN

Purowkerto – Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar Tarhib Ramadhan, Selasa (29/03). Kegiatan itu diikuti siwa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto. Para siswa berkeliling di sekitar lokasi SMP IT Harapan Bunda Purwokerto, yang beralamat di Jalan  Hos Notosuwiryo No 5 Teluk Purwokerto Selatan. “Acara Tarhib Ramadhan  ini  bertujuan untuk menyambut […]

Semarak Hari Batik

Purwokerto-Perayaan Hari Batik merupakan momen yang sangat berarti dalam upaya melestarikan budaya Indonesia. Sebagaimana UNESCO pada 2 Oktober 2023 telah menetapkan bahwa batik merupakan bagian dari Indonesia. Dalam perayaan ini, segenap siswa dan jajaran guru turut memeriahkan dengan serempak mengenakan baju batik beragam motif yang memperkaya pengetahuan mereka tentang seni dan budaya tradisional. Selain aspek […]
© 2025 Harapan Bunda Purwokerto