Tim Lomba Cerdas Cermat Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto yang terdiri dari tiga siswa, yaitu Hanin Zharifah, Alifa Taqiya, dan Sanjia Tirta Arraya berhasil menorehkan prestasi untuk SMP IT Harapan Bunda Purwokerto dalam kompetisi Cerdas Cermat Sains tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh SMK Tujuh Lima 1 Purwokerto.
Lomba Cerdas Cermat Sains merupakan lomba ketangkasan (cepat dan tepat) dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan. Lomba ini dilaksanakan secara luring dengan beberapa tahap kegiatan yang semuanya dilaksanakan tanggal 20 Januari 2022. Lomba ini merupakan lomba dengan peserta kelompok dimana satu kelompok/tim terdiri dari tiga orang siswa dari berbagai sekolah. Materi pertanyaan yang diajukan kepada peserta terkait dengan wawasan ilmu pengetahuan alam atau sains.
Melalui perlombaan tersebut, para siswa belajar berkompetisi sekaligus meningkatkan kemampuan mereka di bidang sains, dan menumbuhkan jiwa sportifitas dalam menjalani perlombaan. [asr]