SMPIT HARAPAN BUNDA RAYAKAN KEMERDEKAA INDONESIA

Peringatan kemerdekaan selalu menjadi momentum yang ditunggu oleh seluruh rakyat Indonesia. Momentum perayaan yang membuat bahagia, wajahnya ceria, dan begitu antusias mengikuti setiap aktivitasnya. Peristiwa itu akan kita temukan di bulan Agustus. Apalagi selepas diterjang pandemi hampir tiga tahun membuat semua aktivitas berbubah, berjarak, dan begitu sepi.

Kini momentum itu kembali hadir. Kebahagiaan kesemarakan perayaan kemerdekaan Indonesia betul betul berasa. Animo masyarakat membludak tumpah ruah.

Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto turut serta memeriahkan perayaan kemerdekaan. Dimulai dengan apel pagi sealigus pembukaan semarak kemerdekaan para siswa bersiap menjalani kegiatan kemerdekaan.

Pembina apel, ustadz Rifki Subekti dalam pengarahannya menyampaikan kegiatan ini bukan saja sekadar kegiatan belaka, tetapi ada semangat meneladani kepahlawanan.

“Kegiatan ini menjadi cara kita merefleksikan semangat kemerdekaan,” jelas ustadz Rifki.

Lebih lanjut, beliau menyampaikan perlunya siswa dan semua warga sekolah untuk meneladani kepahlawanan.

“Para pahlawanan itu dikenang dan diteladani sikap, perilakunya. Oleh karena itu, semua siswa harus bersemangat dalam menjalani aktivitas kemerdekaan ini,” pungkas ustadz Rifki.

Kegiatan semarak kemerdekaan SMPIT Harapan Bunda Purwokerto digelar selama dua hari, dimulai 15-16 Agustus 2022. [asr]

 

 

Berita Lainnya

MENYUSURI PERJALANAN UANG DI REPUBLIK INDONESIA LEWAT OUTING CLASS

Selepas melaksanakan kegiatan penilaian akhir tahun (PAT) 2022, para siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mendapatkan kesempatan mengikuti kegiatan pembelajaran di luar atau outing class. Pada kegiatan outing class kelas VII, para siswa berkunjung ke Sanggaluri Park, taman wisata berbasis edukasi yang terletak di Purbalingga. Di antara spot yang ada […]

SMS MART “Sahabat Belanja Anda”

Dengan tagline “Sahabat Belanja Anda” SMS Mart hadir untuk menyediakan segala kebutuhan sembako baik untuk guru dan karyawan di lingkup Yayasan Permata Hati Purwokerto ataupun untuk masyarakat pada umumnya. Menyediakan : – Beras – Minyak – Sabun – Gula Pasir – Kopi – Susu – Teh – Aneka snack ringan – Pampers Yuk sahabat SMS […]

LPIT HARAPAN BUNDA GELAR WEBINAR “MENGELOLA PERUBAHAN PERILAKU ANAK”

Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Bunda Purwokerto mengadakan Webinar bertajuk “Mengelola Perubahan Perilaku Anak” pada Sabtu, 07 November 2020. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari gelaran tahunan Open House. Pada tahun ini bersamaan dengan pandemi yang belum selesai menyebabkan keterbatasan kegiatan. Sebagai lembaga pendidikan, LPIT Harapan Bunda berusaha tetap maksimal dalam memberikan pengetahuan serta pemahaman […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto