SUKSES GELAR WISUDA QUR’AN, WHO’S THE NEXT LEADER?

Tahun 2022 menjadi masa menuju kenormalan baru pasca pandemi yang telah melanda dunia. Dua tahun menjadi waktu yang begitu luar biasa beradaptasi dengan segala kondisi dan keadaan, tidak terkecuali yang dialami oleh siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto.

Tahun 2019 untuk pertama kalinya mereka masuk sebagai seorang siswa sekolah menengah pertama, lalu selang berapa bulan kemudian pandemi sampai kepada Indonesia. Sekolah-sekolah menjadi online dan semua aktivitas harus dilakukan secara daring dari rumah masing-masing.

Dan kini di tahun 2022, mereka telah memasuki fase akhir sekolah. Bukan perkara mudah melewati hal tersebut. Namun, mereka telah menuliskan sesuai catatan sejarah mereka. Di penghujung akhir perjalanan angkatan kelima, beberapa kegiatan besar disiapkan. Mulai dari Gebyar Bahasa, Wisuda Qur’an, dan Akhirussanah mendatang.

Lalu pasca mereka siapakah calon pemimpin itu? Siswa yang akan melanjutkan estafet perjalanan mewujudkan insan pemimpin qurani.

Kamukah insan tersebut? Mari bergabung menjadi bagian dari SMP IT Harapan Bunda Purwokerto. [asr]

Berita Lainnya

BUMIKAN SAINS, SOSIAL, DAN MATEMATIKA LEWAT MIPAS CLUB DI SMPIT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Menggabungkan semangat belajar dengan kegiatan minat dan bakat, SMPIT Harapan Bunda Purwokerto memperkenalkan MIPAS CLUB, wadah bagi siswa-siswa yang memiliki minat khusus dalam ilmu sains, sosial, dan matematika. MIPAS CLUB, singkatan dari “Minat Bakat Sains, Sosial, dan Matematika Club,” telah menjadi tempat berharga bagi siswa-siswa untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan akademik mereka. MIPAS CLUB, yang […]

SEMARAK KEMERDEKAAN DENGAN BERBAGAI LOMBA

Hari Ulang Tahun Republik Indonesia selalu dihiasi berbagai macam kegiatan dari mulai menghias kampung sampai berbagai perlombaan yang menyertai. Berbagai perlombaan tersebut menurut JJ Rizal memiliki nilai sejarah. Sebermula kegiatan perlombaan kemerdekaan itu sekitar tahun 1950an. Gelaran lomba tersebut selain sebagai semarak perayaan juga untuk ajang silaturahmi ataswarga. Siswa SMPIT Harapan Bunda Purwokerto pun tidak […]

MENYIAPKAN DIRI SAMBUT ASESMET SUMATIF AKHIR JENJANG

Bertempat di Mushola sekolah, seluruh siswa kelas IX SMPIT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti pembekalan persiapan Asesmen Sumatif Akhir Jenjang atau sebelumnya dikenal Ujian Sekolah. Pada pelaksanaan pembekalan ini, siswa diajak untuk berlatih hadirkan kesadaran, bahwa perjalanan tiga tahun yang telah dilalui telah mengantarkan pada tahap ini. Berikutnya perihal rasa syukur. Segala hal yang telah dilalui […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto