Vaksin Dosis 1 Usia 6-11 Tahun di Harbun 2, dihadiri Kapolresta Banyumas

Sabtu, 15 januari 2022 telah dilaksanakan vaksinasi untuk anak usia 6-11 Tahun di SDIT Harapan Bunda 2 (Harbun 2) Purwokerto. vaksinasi dimulai Pukul 08.00 sampai 11.00 WIB. Target peserta vaksin adalah 395 siswa dari Siswa sekolah Dasar di lingkungan Kelurahan Sokanegara yang belum mengikuti vaksin dosis 1. SD tersebut adalah SD Sokanegara 1, 3, 4 dan 7, SDIT Harapan Bunda 2 dan SD Al Irsyad 1.

Kapolresta memotivasi siswa yang akan vaksin

Vaksinasi yang dilaksanakan di Harbun 2 dikunjungi oleh Kapolresta Banyumas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Edy Suranta Sitepu S.I.K., M.H. Sesampainya di lokasi vaksinasi, Kapolresta langsung memotivasi para siswa yang terlihat ketakutan dengan jarum suntik.

Kegiatan vaksin yang diadakan di Harbun 2 ini dalam rangka Vaksinasi Merdeka yang bertujuan untuk percepatan vaksinasi usia 6 sampai dengan 11 tahun, juga untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19.

kegiatan vaksinasiSelain Kapolresta, kegiatan vaksinasi ini dihadiri juga oleh Kepala Puskesmas Purwokerto Timur, Kapolsek Purwokerto Timur, Danramil, Perwakilan Kecamatan,Lurah Sokanegara, Kepala Sekolah – Sekolah di lingkup Kelurahan Sokanegara yang belum vaksin dosis 1 dan guru-guru SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto.

Siswa yang hadir untuk pelaksanaan vaksin ada 115 orang. Setelah melalui tahapan pemeriksaan dan screening, 112 siswa dapat tervaksin. Bagi siswa SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto yang berhalangan vaksin dosis 1 bisa menyusul hari selasa, tanggal 18 Januari 2022 di SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto. (MIF)

Berita Lainnya

Antusias Siswa SMP IT Harapan Bunda Mengikuti Halaqah Quran Gabungan

Dalam kondisi masih pandemi wabah corona yang membuat kegiatan sekolah dilaksanakan dalam bentuk dalam jaringan (daring) tidak menyurutkan antusias siswa SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti Halaqah Quran Gabungan, Ahad-Senin (14-15 September 2020). Kegiatan yang dilasanakan menggunakan aplikasi Google Meeting itu dimulai pukul 19.30 sampai 20.30 WIB. Halaqah Quran menjadi pertemuan berharga bagi para siswa […]

HALAQAH QURAN SMP IT HARAPAN BUNDA KEMBALI AKAN DIGELAR

Setelah sukses dengan gelaran halaqah quran gabungan perdana di tahun pelajaran 2020-2021, kini SMP IT Harapan Bunda Purwokerto akan menggelar kembali halaqah quran untuk kedua kalinya. Sebagaimana gelaran perdana, kegiatan Halaqah Quran gabungan akan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama diperuntuhkan bagi siswa kelas tujuh (7), baik reguler maupun boarding yang rencananya akan dilaksanakan pada […]

Penguatan Kapasitas, Ikuti Capacity Building HI

Dalam upaya peningkatan mutu pelayanan, SMP IT Harapan Bunda Purwokerto mengikuti Capacity Building yang diselenggarakan oleh Human Initiatif Purwokerto, Kamis (25/03/2021). Pada pelaksanaannya, kegiatan ini secara offline dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Dalam kegiatan tersebut, panitia mengambil tema “Commnicationn Skill” dengan mengundang pembicara Ryan Martian. Harapannya selepas pelatihan ini, peserta memiliki pengetahuan baru yang kemudian […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto