Vaksin Dosis 1 Usia 6-11 Tahun di Harbun 2, dihadiri Kapolresta Banyumas

Sabtu, 15 januari 2022 telah dilaksanakan vaksinasi untuk anak usia 6-11 Tahun di SDIT Harapan Bunda 2 (Harbun 2) Purwokerto. vaksinasi dimulai Pukul 08.00 sampai 11.00 WIB. Target peserta vaksin adalah 395 siswa dari Siswa sekolah Dasar di lingkungan Kelurahan Sokanegara yang belum mengikuti vaksin dosis 1. SD tersebut adalah SD Sokanegara 1, 3, 4 dan 7, SDIT Harapan Bunda 2 dan SD Al Irsyad 1.

Kapolresta memotivasi siswa yang akan vaksin

Vaksinasi yang dilaksanakan di Harbun 2 dikunjungi oleh Kapolresta Banyumas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Edy Suranta Sitepu S.I.K., M.H. Sesampainya di lokasi vaksinasi, Kapolresta langsung memotivasi para siswa yang terlihat ketakutan dengan jarum suntik.

Kegiatan vaksin yang diadakan di Harbun 2 ini dalam rangka Vaksinasi Merdeka yang bertujuan untuk percepatan vaksinasi usia 6 sampai dengan 11 tahun, juga untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19.

kegiatan vaksinasiSelain Kapolresta, kegiatan vaksinasi ini dihadiri juga oleh Kepala Puskesmas Purwokerto Timur, Kapolsek Purwokerto Timur, Danramil, Perwakilan Kecamatan,Lurah Sokanegara, Kepala Sekolah – Sekolah di lingkup Kelurahan Sokanegara yang belum vaksin dosis 1 dan guru-guru SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto.

Siswa yang hadir untuk pelaksanaan vaksin ada 115 orang. Setelah melalui tahapan pemeriksaan dan screening, 112 siswa dapat tervaksin. Bagi siswa SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto yang berhalangan vaksin dosis 1 bisa menyusul hari selasa, tanggal 18 Januari 2022 di SDIT Harapan Bunda 2 Purwokerto. (MIF)

Berita Lainnya

MENYUSURI PERJALANAN UANG DI REPUBLIK INDONESIA LEWAT OUTING CLASS

Selepas melaksanakan kegiatan penilaian akhir tahun (PAT) 2022, para siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Harapan Bunda Purwokerto mendapatkan kesempatan mengikuti kegiatan pembelajaran di luar atau outing class. Pada kegiatan outing class kelas VII, para siswa berkunjung ke Sanggaluri Park, taman wisata berbasis edukasi yang terletak di Purbalingga. Di antara spot yang ada […]

KEMAH UKHUWAH SDIT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Kemah Ukhuwah SDIT Harapan Bunda Purwokerto Hari Kamis- Jumat, 9-10 Februari 2023 yang lalu adalah hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh 246 siswa-siswi kelas 4-6 SDIT Harapan Bunda Purwokerto. Hari itu mereka akan melaksanakan kegiatan Kemah Ukhuwah. Kegiatan ini pertama kalinya diadakan semenjak pandemi beberapa tahun kemarin. Kegiatan Kemah Ukhuwah SDIT Harapan Bunda purwokerto yang bertema […]

SMPIT HARAPAN BUNDA GELAR UPACARA PERINGATAN HUT KE-77 RI

Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Tahun, Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Harapan Bunda Purwokerto menggelar kegiatan upacara pengibaran bendera “Sang Merah Putih”. Kegiatan Upacara ini dilaksanakan di lapangan SMPIT Harapan Bunda Purwokerto serta dipimpin ustadz Aa Hidayat, pada Rabu (17/8). Dalam amanatnya, ustadz Hidayat mengatakan bahwa semangat perjuangan para pahlawan terdahulu perlu dilanjutkan […]
© 2024 Harapan Bunda Purwokerto